Drama Korea: Suzy, Nam Joo Hyuk, Kim Seon Ho, dan Kang Na Buka-bukaan Mengapa Memilih 'Start-Up'

- 13 Oktober 2020, 16:02 WIB
Start-Up
Start-Up /Suzy/Kdrama

Baca Juga: Ribuan Warga Terdampak Banjir Bandang, Pemkab Garut Jadikan Sekolah Lokasi Pengungsian  

 “Ketika kita berada dalam satu set bersama, energinya sangat bagus. Sepertinya sinergi kita naik. Walaupun menurutku dia mirip Do San, dia begitu penuh penghayatan saat berakting. Dia begitu bersinar dan cemerlang sehingga kupikir aku ingin mendukungnya,”  tutur Suzy.

Sang sutradara menyatakan, “Aku  bersyukur  telah memilih Suzy dan Nam Joo Hyuk. Mereka sungguh cemerlang. Keduanya benar-benar bersinar. Walaupun bukan adegan spesial, ada begitu banyak adegan indah dan aku menjadi penonton yang mendukung mereka tumbuh.”

Kim Seon Ho menjelaskan keputusannya bergabung dalam drama ini sebagai pemimpin tim SH Venture Capital, Han Ji Pyung.

Baca Juga: Hari Tanpa Bra: Tidur Pakai Bra atau Tidak? Ini Penjelasan Para Ahli

“Aku merasa nyaman membaca naskahnya. Belakangan ini, begitu banyak plot yang menarik  dan  kuat, tetapi ‘Start-Up’ tidak seperti itu.  Tidak hanya Han Ji Pyung, tapi semua karakter sangat berharga. Aku menjadi penasaran dengan adegan berikutnya," katanya.

Kang Han Na yang berperan sebagai CEO dan generasi kedua konglomerat Won In Jae. 

“Caraku mengambil keputusan mirip dengan Won In Jae dan kesamaan itu berlanjut pada cara mengeksekusi keputusan itu. Untuk rambutku, sutradara Oh Choong Hwan dan penulis naskah Park Hye Ryun menyatakan bahwa potongan pendek akan cocok dengan peran tersebut. Aku setuju, karena itu segera saja kupotong.”

“Start-Up” akan tayang perdana pada 17 Oktober pukul 21.00 waktu Korea Selatan. ***

Halaman:

Editor: Noval Anwari Faiz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x