Dilaporkan Ada 5 Orang Sakit, Satgas Kelurahan Cibereum Langsung Gelar Rapid Test

- 16 Februari 2021, 18:58 WIB
Puluhan warga RW 01 menjalani rapid test, Selasa  16 Februari 2021.
Puluhan warga RW 01 menjalani rapid test, Selasa 16 Februari 2021. /Laksmi Sri Sundari/Galajabar/

GALAJABAR - Satgas Penanganan Covid-19 Kelurahan Cibeureum, Kecamatan Cimahi Selatan, Kota Cimahi menggelar rapid test massal terhadap puluhan warga yRW 01, Selasa  16 Februari 2021.

"Tadi kita laksanakan rapid test massal. Alhamdulillah hasilnya negatif semua," ungkap Lurah Cibeureum, Achmad Suparlan.

Dijelaskannya, rapid test antibodi dilakukan terhadap 68 orang, hasilnya 11 orang dinyatakan reaktif. Kemudian dilanjutkan dengan rapid test antigen,  hasilnya negatif semua.

Baca Juga: Diduga sebagai Pemasok Obat Terlarang, Atlet Renang Peraih Medali Perak Olimpiade Ini Ditangkap Polisi

"Rapid test antigen juga dilakukan terhadap tim PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) sebanyak 9 orang, dan hasil negatif semua. Jadi jumlah keseluruhan 77 orang yang di rapid test," terang Achmad.

Dijelaskan Achmad, rapid test digelar karena sebelumnya ada informasi dari puskesmas bahwa hari minggu kemarin ada orang yang sakit, dan berobat sebanyak 5 orang dari salah satu RW.

"Kesemuanya adalah anggota majelis pengajian. Kemudian mereka diminta ke puskesmas untuk di lakukan swab. Tetapi hari Senin mereka enggak datang. Terus tim PPKM kelurahan melakukan diskusi malam kemarin, maka diambil langkah untuk melakukan rapid test antigen di RW tersebut, dan hasillnya Alhamdulillah negatif semua," beber Achmad.

Baca Juga: Kapolresta Bandung : Cegah Penyelewengan Bansos Covid-19, TNI/Polri Kawal Pendistribusian

Selain menggelar rapid test, tim Satgas Penanganan Covid-19 Kelurahan Cibeureum juga melakukan sosialisasi
kepada masyarakat di lingkungan warga yang dilakukan rapid test.

"Kita lakukan sosialisasi pencegahan, penanganan, penindakan dan support pemerintah dalam penanganan Covid-19 di wilayah RT dan RW," ucapnya.

Menurut Achmad, rapid test dilakukan sebagai upaya pencegahan deteksi dini. Agar penyebaran Covid-19 di wilayahnya bisa ditekan.

Baca Juga: Pandemi Covid-19 Belum Berakhir, Pelaksanaan PTM di Cimahi Tidak Jelas

"Kita berharap tidak ada lagi penambahan kasus positif Covid-19. Apalagi selama PPKM ini kasus positif Covid-19 terus menurun. Sampai tadi pagi ada 10 orang warga yang masih positif. Asalnya ada 40 orang yang positif per tanggal 9 Februari. Sekarang update sore ini barusan jadi  9 orang, dan jumlah RT yang terdapat kasus covid tinggal 7 RT lagi," terangnya.

Selama PPKM ini, tim Satgas Penanganan Covid-19 Kelurahan Cibeureum terus melakukan kegiatan untuk mengedukasi masyarakat sebagai upaya menekan penyebaran Covid-19.

"Kita secara rutin melaksanakan kegiatan patroli dan pemantauan, sekaligus sosialisasi dan mengedukasi masyarakat terkait Covid-19 oleh tim PPKM Skala Mikro Keluràhan Cibeureum ke tempat lingkungan masyarakat yang berkerumun. Dan memantau warga yang menjalani isolasi mandiri," terangnya.***

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah