Penerapan Ganjil Genap di Bandung Mulai Dilakukan, Tidak Sesuai siap-siap Diputarbalikan

- 3 September 2021, 10:16 WIB
Penerapan ganjil genap di Kota Bandung mulai diberlakukan.
Penerapan ganjil genap di Kota Bandung mulai diberlakukan. /Remy Suryadie/galamedianews/

GALAJABAR - Hari ini pertama penerapan ganjil-genap, di Kota Bandung, pada Jumat 3 September 2021, tim gabungan dari jajaran Polri, TNI dan Dinas Perhubungan, sudah melakukan penyekatan di lima titik.

Berdasarkan pantauan, diterapkannya sistem ganjil genap dilima exit tol diantaranya, Gerbang Tol Pasteur, Gerbang Tol Pasirkoja, Gerbang Tol Moh. Toha, Gerbang Tol Kopo, dan Gerbang Tol Buah Batu, mengakibatkan kepadatan kendaraan

Penyekatan dimulai pada pukul 06.00 WIB. Pantauan wartawan di salah satu titik penyekatan, yakni di gerbang Tol Pasteur, terlihat petugas gabungan melakukan pengaturan arus lalu lintas, sambil melakukan pemeriksaan terhadap kendaraan yang melintasi.

Baca Juga: Money Heist Season 5 Tayang Hari Ini, Berikut Rangkuman Cerita Sebelumnya

Untuk memudahkan penyekatan, petugas di bantu oleh Jasa Marga, hanya mengoperasikan empat pintu tol. Beberapa kendaraan terlihat juga, diputarbalikkan oleh anggota, yang berjaga.

Mereka yang dikembalikan, merupakan kendaraan yang berplat nomor di luar Kota Bandung.

"Untuk hari pertama kendaraan yang masuk ke kota Bandung khususnya kendaraan plat nomor luar kota Bandung (yang diputarbalikkan) masih belum terlihat peningkatan yang signifikan, sehingga pagi hari ini masih berjalan lancar," kata Kasat Lantas Polrestabes Bandung AKBP M. Rano Hadiyanto mewakili Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Aswin Sipayung kepada wartawan saat ditemui di Gerbang Tol Pasteur.

Masih dikatakannya, pada hari pertama pelaksanaan penerapan ganjil-genap ini, masih banyak masyarakat yang belum mengetahui informasi soal penerapan ganjil-genap ini.

Baca Juga: The Colony Film Kisah Sekelompok Pasukan yang Tinggal di Bunker Pada Tahun 2045

Halaman:

Editor: Dadang Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x