Mengaku Pegawai Dinsos Kota Cimahi, Janjikan Bantuan Pemerintah, 4 Warga Tertipu

- 3 September 2021, 20:47 WIB
ILUSTRASI penipuan.*
ILUSTRASI penipuan.* /Pixabay/

GALAJABAR - Empat warga Kota Cimahi mengaku menjadi korban dari ulah penipu yang mengaku sebagai pegawai Dinas Sosial (Dinsos) Kota Cimahi yang menawarkan bantuan dari pemerintah. Aksi penipuan tersebut viral di grup WhatsApps warga.

Warga pun diimbau hati-hati jika kedatangan pelaku dengan ciri-ciri tersebut, karena dipastikan melakukan penipuan. 

Melalui pesan yang beredar di WhatsApp Group, dugaan penipuan itu terjadi di RT 07/RW 01, Kelurahan Cimahi, Kecamatan Cimahi Tengah, Kota Cimahi.

Baca Juga: Ibu-ibu Dibawa Polisi Usai Bentangkan Banner ‘Bebaskan HRS’ ke Jokowi, Demokrat: Pembungkaman Lagi

Sudah ada empat warga yang disebut menjadi korban. Oknum tersebut memberikan iming-iming bantuan kepada warga, namun meminta imbalan Rp 25.000-Rp 50.000 per orang.

"Pemberitahuan Mohon diperhatikan
Baru saja ada warga yg lapor kesaya
Bahwa ada orang yg mengatasnamakan dari Dinas Sosial Pemkot Cimahi.Menyampaikan akan diberikan bantuan dari pemerintah kota Cimahi. Tapi pelaku meminta imbalan sebesar 25rb sampai 50rb dan satu buah materai..." bunyi pesan berantai yang beredar, Jumat 3 September 2021. 

Penampilan oknum tersebut cukup meyakinkan karena menggunakan seragam mirip aparatur sipil negara (ASN), namun ditutupi jaket. Hanya saja warga curiga karena oknum tidak dikenal itu mengatakan untuk tidak melapor ke pihak RT dan RW setempat. 

Baca Juga: Drama Korea Terbaik Ji Chang Wook, Ada Genre Action hingga Komedi Romantis Rating Tinggi!

"Pelaku menggunakan Seragam ASN dan menggunakan Jaket...
Mohon apabila menemukan orang tersebut utk segera ditahan dulu... Sehubungan korban seperti dihipnotis..Jadi TDK ada photo pelaku dan ciri2 nya..Hanya menggunakan celana coklat ASN dan jaket...Dan pelaku bilang ke korban utk TDK menyampaikannya ke RT dan RW...Ini jelas penipuan. Di RT 07 RW 01 sdh ada 4 orang korban. Dan pelaku sedang dicari..
Trima kasih" sambung pesan tersebut

Saat dikonfirmasi, Kepala Dinas Sosial Pengendalian Penduduk Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsos P2KBP3A) Kota Cimahi, Guntur Priambada mengakui telah menerima informasi penipuan tersebut. 

Halaman:

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x