Keberadaan Kalandra Masih Misteri, Pencarian Dialihkan ke Aliran Sungai Cirendeu dan Semak Belukar

- 18 Maret 2022, 16:32 WIB
Pencarian Kalandra Sejza (7) yang diduga hilang tenggelam di kubangan galian pasir di dekat Perum Bentang Residence Village, Desa Jayamekar, Kecamatan Padalarang
Pencarian Kalandra Sejza (7) yang diduga hilang tenggelam di kubangan galian pasir di dekat Perum Bentang Residence Village, Desa Jayamekar, Kecamatan Padalarang /BPBD KBB/

GALAJABAR - Keberadaan Kalandra Sejza (7) yang diduga hilang tenggelam di kubangan galian pasir di dekat Perum Bentang Residence Village, Desa Jayamekar, Kecamatan Padalarang, Kabupaten Bandung Barat (KBB) hingga kini masih misteri.

Pasalnya, meski kubangan bekas galian pasir airnya sudah disedot namun tidak ada tanda-tanda Kaliandra tenggelam.

"Pencarian di kubangan sudah berlangsung selama empat hari, namun tidak menemukan titik terang. Makanya atas kesepakatan BPBD, Basarnas, aparat kewilayahan, RT, RW, dan pengelola perumahan pencarian di kubangan dihentikan,'" kata petugas lapangan BPBD KBB Rudi Wibiksana di Padalarang,  Jumat 18 Maret 2022.

Baca Juga: Berikut Cara Atasi Bau Mulut Selama Puasa Ramadhan Kata dr. Zaidul Akbar

Setelah kubangan itu dikuras, berdasarkan hasil kesepakatan pula, kubangan bekas galian pasir itu akhirnya ditimbun.

Biasanya, lanjut Rudi korban tenggelam akan muncul ke permukaan air dalam jangka waktu 3 hari dari saat kejadian.

"Sebelum air kubangan disedot, penyelam Basarnas, BPBD dan penyelam tradisional sudah melakukan upaya pencarian namun tak membuahkan hasil. Sampai akhirnya diputuskan untuk menyedot air kubangan," ujarnya.

Baca Juga: Resep Buko Pandan Enak, Segar, dan Creamy, Cocok untuk Berbuka Puasa ketika Ramadhan

Setelah tidak ditemukan di kubangan, upaya pencarian diperluas hingga menyusuri Sungai Cirendeu, semak belukar, dan titik lainnya.

"Kalau berdasar ketentuan aturan batas pencarian selama tujuh hari. Tapi bisa diperpanjang sampai 14 hari," jelasnya.

Halaman:

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x