Muhammadiyah Jawa Barat Sedia Banyak Tempat Sholat Idul Fitri 21 April 2023

- 19 April 2023, 14:17 WIB
Ilustrasi sholat Idul Fitri di Lapangan Gasibu Bandung./ANTARA
Ilustrasi sholat Idul Fitri di Lapangan Gasibu Bandung./ANTARA /

GALAJABAR - Pimpinan wilayah Muhammadiyah Jawa Barat telah menyediakan sejumlah tempat pelaksanaan sholat Idul Fitri 1444 Hijriah, bagi warga Muhammadiyah yang hendak melaksanakan sholat Id pada Jumat, 21 April 2023.

Sekretaris pimpinan wilayah Muhammadiyah Jawa Barat, Jamjam Erawan menyebutkan, terdapat berbagai tempat untuk melaksanakan sholat Idul Fitri mulai dari pusat hingga ranting.

"Kami, warga Muhammadiyah, sudah siap untuk melaksanakan sholat Idul Fitri mulai dari pusat hingga ranting di ribuan tempat sholat Idul Fitri di Jawa Barat," kata Jamjam.

Baca Juga: Kinerja Membaik, BNI Terus Lakukan Transformasi, Begini Langkah Langkahnya

Baca Juga: Wamenaker: Ada Delapan Sarana Ciptakan Hubungan Industrial Harmonis

Selain itu, ia juga menuturkan, pimpinan wilayah Muhammadiyah Jawa Barat telah menyiapkan tempat yang akan dijadikan pusat pelaksanaan sholat Idul Fitri yang berada di lapangan Lodaya, Kota Bandung.

Jamjam menegaskan, pimpinan wilayah Muhammadiyah Jawa Barat akan mengikuti keputusan pimpinan pusat Muhammadiyah mengenai penentuan tanggal 1 syawal 1444 Hijriah.

Berdasarkan surat Majelis Tarjih dan Tajdid PP Muhammadiyah, pada Kamis 29 Ramadhan 1444 Hijriah atau yang bertepatan dengan 20 April 2023 Masehi, Syawal 1444 Hijriah terjadi pada pukul 11.15.06 WIB.

Baca Juga: Perputaran Ekonomi Saat Mudik dan Libur Lebaran 2023 Capai Rp240,1 Triliun

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x