Dinkes Kota Bandung Serentak Bagikan 135.206 Masker

- 11 November 2020, 21:07 WIB
Ilustrasi masker kain.
Ilustrasi masker kain. /Pixabay/TinaDemianchuk

GALAJABAR - Jelang peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-56, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bandung akan membagikan masker secara serentak pada Kamis 12 November 2020 .

Sebanyak 135.206 masker medis dan nonmedis dibagikan di tingkat kecamatan dan puskesmas. Sisanya, 13.522 masker untuk tingkat Kota.

"Kampanye 3M ( Memakai Masker, Mencuci Tangan, Menjaga Jarak)
masih harus terus dilaksanakan, Karena itu protokol kesehatan. salah-satunya menggunakan masker. Kami akan bagikan serentak pada 12 November sekaligus mengkampanyekan 3M," Ujar Kepala Dinas Kesehatan Kota Bandung, Rita Verita saat di Balaikota, Rabu 11 November 2020.

Baca Juga: Badan Perserikatan Bangsa Bangsa Kesulitan Membayar Gaji Pegawai

Ia mengungkapkan, kegiatan kampanye 3M tersebut telah dilaksanakan sejak 10 November. Kampanye digelar di empat kecamatan.

"Untuk simbolis kami lakukan kampanye di empat kecamatan. Dua hari di kecamatan Lengkong dan Buahbatu. Hari ini di Astanaanyar dan Antapani," tuturnya.

Rita berharap, kampanye 3M ini diproyeksikan akan terus berkelanjutan. Namun tergantung juga pada angka kumulatif kasus.

Baca Juga: Reses DPRD Kota Bandung: Terjadi Pergeseran Aspirasi, Kini Didominasi Keluhan Dampak Pandemi Covid-

PRita mengungkapkan, perkembangan terakhir Covid-19 di Kota Bandung secara kumulatif masih terus bertambah.

"Apabila kampanye 3M ini berhasil dan masyarakat terbiasa, insyaallah dapat (Covid-19) ditekan," ujarnya.

Halaman:

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah