Besok Hari Kesehatan Nasional Ke-56, Pandemi Covid-19 Masih Melanda Indonesia

11 November 2020, 17:10 WIB
Ilustrasi virus covid-19 /Freepik

GALAJABAR - Tanggal 12 November 2020 besok, merupakan Hari Kesehatan Nasional. Pada tahun ini, peringatan Hari Kesehatan Nasional terjadi di tengah masih berkecamuknya pandemi Covid-19.

Merujuk pada situs Kementerian Kesehatan, kemkes.go.id, tema peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-56 tahun 2020 adalah "Satukan Tekad Menuju Indonesia Sehat".

Menurut Ketua Umum HKN ke-56 yang juga Direktur Jenderal Kesehatan Masyarakat, Kirana Pritasari, dalam "Buku Panduan Hari Kesehatan Nasional", tema ini dipilih untuk menyeru seluruh tenaga kesehatan dan segenap komponen masyarakat untuk terus bertekad dan berjuang keras menyelamatkan bangsa di masa pandemi Covid-19.

Baca Juga: Politikus PDIP, Henry Yosodiningrat Datangi Polda Metro Jaya Tanyakan Kasus Habib Rizieq Shihab

Sementara Menteri Kesehatan, Terawan Agus Putranto menyatakan, dalam peringatan HKN, ia mengimbau masyarakat dan tenaga kesehatan selalu disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah paparan Covid-19.

Saat ini, Indonesia masih berjuang melawan pandemi Covid-19. Hingga saat ini, Indonesia merupakan negara di Asia Tenggara yang jumlah penularan Covid-19 paling tinggi.
Sementara di dunia, Indonesia menduduki urutan ke-21 jumlah penularan Covid-19.

Merujuk pada laman covid19.go.id, hingga Rabu, 11 November 2020, di Indonesia tercatat 448.118 orang positif Covid-19, 378.982 sembuh, dan 14.836 meninggal dunia.

Baca Juga: Duhh..Sebelas Tenaga Medis di Karawang Terpapar Covid-19, dari Dokter Hingga Sopir Ambulans

Tidak hanya masyarakat umum, korban meninggal akibat Covid-19 juga merupakan para tenaga kesehatan yang berada di garda terdepan melawan penyakit yang disebabkan virus corona ini.

Sementara secara global, Covid-19 telah menyebar ke 219 negara, dengan 51,5 juta orang dinyatakan positif, 33,6 juta sembuh, dan 1,27 juta orang meninggal dunia.

Baca Juga: Ini Dia Sejumlah Calon Menteri Kabinet Joe Biden, Dari Menteri Keuangan Hingga Kehakiman

Dalam pemberian penghargaan kepada sejumlah tokoh Tanah Air di Istana Negara, Jakarta, Rabu, 11 November 2020, pemerintah tak lupa memberikan Bintang Jasa kepada ahli waris para tenaga medis dan tenaga kesehatan yang gugur dalam menangani pandemi Covid-19.***

 

Editor: Noval Anwari Faiz

Tags

Terkini

Terpopuler