Kapan Puasa 2021? Ini Jawaban LAPAN Terkait Penentuan 1 Ramadan 1442 H

- 30 Maret 2021, 20:08 WIB
Ilustrasi Penentuan 1 Ramadhan 1442 H
Ilustrasi Penentuan 1 Ramadhan 1442 H /Pixabay/
GALAJABAR – Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) memprediksikan bahwa 1 Ramadan 1442 Hijriah akan jatuh pada 13 April 2021. Prediksi tersebut ternyata seragam dengan hasil keputusan Muhammadiyah.

"Insya Allah akan seragam, setidaknya dua ormas Islam besar NU dan Muhammadiyah itu akan seragam. Jadi awal Ramadhan akan seragam tanggal 13 April," kata Kepala LAPAN Thomas Djamaluddin yang dikutip Galamedia dari Antara, 30 Maret 2021.

Ketika memutuskan tanggal 1 Ramadhan, Muhammadiyah selalu memegang pedoman wujudul hilal, yakni pada ketinggian bulan seputar 0 derajat.
 
Baca Juga: Buah-buahan yang Sering Menghiasi Bulan Suci Ramadan, Salah Satunya Timun Suri

Sedangkan Nahdlatul Ulama (NU) pada ketinggian bulan 2 derajat di atas ufuk.

Menurut LAPAN, tahun 2021 posisi bulan pada 29 Sya'ban atau 12 April telah berada di atas 2 derajat.

Dari hasil itu, LAPAN memprediksikan bahwa NU dan Muhammadiyah akan melaksanakan ibadah puasa secara bersamaan, yakni pada 13 April 2021.

Akan tetapi, Kementerian Agama belum memutuskan tanggal 1 Ramadan.
 
Baca Juga: Tanggapi Soal Sidang Gugatan AHY, Marzuki: Saya Bukan Penyelenggara KLB

Pemerintah biasanya akan memutuskan tanggal 1 Ramadhan setelah mengetahui hasil hisab atau penghitungan dan rukyatul hilal, pengamatan visibilitas hilal atau bulan sabit di saat matahari tenggelam mendekati awalnya bulan Hijriah.

Kementerian Agama merencanakan akan melangsungkan sidang isbat untuk menentukan awalnya Ramadhan pada 12 April 2021.

Sebelumnya, Muhammadiyah sudah memutuskan 1 Ramadhan 1442 Hijriah akan jatuh pada 13 April 2021 menurut hasil hisab, yang memperlihatkan pada 12 April petang sesudah matahari tenggelam posisi bulan baru (hilal) di Yogyakarta ada di ketinggian di atas ufuk 3 derajat 44 menit 38 detik.***

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah