Bela Palestina, Haikal Hassan: Ada Dua Tipe Orang yang Dukung Israel, Satu Gila, Dua Murtad ke Yahudi

- 18 Mei 2021, 21:02 WIB
Akun Twitter Al-Qassam tanggapi Haikal Hassan soal Palestina sebagai pemicu utama tejadinya perang dan ingatkan bisa jadi target selanjutnya
Akun Twitter Al-Qassam tanggapi Haikal Hassan soal Palestina sebagai pemicu utama tejadinya perang dan ingatkan bisa jadi target selanjutnya /Instagram/@haikalhassan_quote

GALAJABAR– Hingga saat ini, masyarakat di seluruh penjuru dunia masih terus dipusingkan dengan panasnya konflik antara Israel dengan Palestina.

Tentunya, konflik tersebut menuai beragam respon dari masyarakat di seluruh penjuru dunia baik itu respon yang menunjukkan pro kepada Israel maupun pro kepada Palestina.

Sementara di Indonesia, video Haikal Hassan kini sedang menjadi sorotan warganet di jagat Twitter lantaran responnya terkait konflik antara Israel dengan Palestina.

Baca Juga: WNA China Masih Berdatangan ke Indonesia, Teddy Gusnaidi: Urusan Bisnis Kenapa Diframing Jadi Negatif?

Dalam video berdurasi 2 menit, Haikal Hassan membantah jika dirinya mendukung Israel.

“Gini ye, ada 2 tipe orang yang bela Israel, satu orang gila, dua orang yang murtad ke Yahudi,” ucap Haikal Hassan dalam video yang diunggah akun @N0N4M3_90, Senin 17 Mei 2021.

Haikal Hasan menegaskan bahwa dirinya tidak akan pernah mungkin mendukung Israel.

“Enggak akan pernah mungkin bela Israel. Apalagi dukung, itu pasti orang syaraf, orang gila, atau orang murtad. Udah itu aja dah kemungkinannya,” jelas Haikal Hassan dalam video yang sudah ditonton sebanyak 1800 kali.

Baca Juga: Israel Kian Ganas, China Ikut Terluka hingga Desak AS Tak Abaikan Derita Warga Palestina

Hal tersebut kata Haikal Hassan dapat dibuktikan dengan keaktifan dirinya sejak 2005 dalam aksi pembebasan Palestina dan Masjidil Aqsa.

“Jadi, saya dari tahun 2005 udah bergabung dengan mereka dalam pembebasan Palestina, pembebasan Masjidil Aqsa,” ungkap Haikal Hassan.

“Jadi, yang dukung Israel kasihan juga sih, mereka kemakan isu yang disebarkan oleh kelompok penjahat,” tutur Haikal Hassan.

Baca Juga: Idulfitri Sepekan Berlalu, Aktivitas Perdagangan di Pasar Tradisional Kota Cimahi Belum Normal

“Yang ceritanya dipotong dari lengkapnya,” sambung dia.
Kemudian Haikal Hassan langsung menceritakan awal mula terjadinya konflik antara Israel dengan Palestina.

“Awal mula terjadinya konflik Israel dan Palestina itu ada sekelompok manusia bejat, biadab, laknatullah yang mengambil tanah orang muslim Palestina di Sheikh Jarrah,” ungkap Haikal Hassan.

Di akhir ceritanya, Haikal Hassan mengaku jika Israel siap untuk membeli tanah tersebut. Namun, warga Palestina menolak mentah penawaran tersebut.

Baca Juga: Negara Paling Aman Bila Terjadi Perang, Beda dengan Palestina dan Israel

“Bahkan, tanah itu sudah diiming-imingi uang oleh Israel. Berapa pun itu tidak akan dijual oleh warga Palestina,” pungkas Haikal Hassan. ***

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x