Ingin Tampil di Olimpiade Tokyo, Mohammed Salah Tidak Diizinkan Liberpool

- 24 Juni 2021, 09:25 WIB
Penyerang Liverpool, Mohammed Salah.
Penyerang Liverpool, Mohammed Salah. /Twitter Mohammed salah

GALAJABAR - Ketua interim federasi sepak bola Mesir EFA, Ahmed Megahed menyebutkan, Liverpool tidak mengizinkan penyerangnya, Mohammed Salah, membela Mesir dalam Olimpiade Tokyo bulan depan

Padahal Salah ingin bermain pada olimpiade tersebut.

"Liverpool sudah menginformasikan kami bahwa mereka tidak mengizinkan Salah main di Olimpiade," kata Megahed kepada stasiun televisi Mesir, ON Time Sports, dikutip Reuters, Rabu 23 Juni 2021.

Baca Juga: Daftar Daerah yang Berpotensi Diguyur Hujan disertai Petir, Kamis 24 Juni 2021

"Salah ingin bermain, dan dia bilang akan mengupayakannya dalam dua-tiga hari ke depan sebelum ada keputusan akhir," tambahnya seperti dilansirkan Antara.

Salah sendiri sempat membela Mesir dalam Olimpiade London 2021 dan mencetak tiga gol Pasukan Firaun dalam penyisihan grup melawan Brazil, Selandia Baru dan Belarusia, sebelum mereka disingkirkan oleh Jepang.

Di Olimpiade Tokyo, Mesir masuk ke Grup C bersama dua kali peraih medali emas Argentina, peraih emas 1992 Spanyol dan Australia.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 24 Juni 2021: Temukan Bukti Baru Lagi, Al Jebak Elsa dan Ricky

Cabang olahraga sepak bola dalam Olimpiade dikhususkan untuk tim nasional U-23, tetapi tiga pemain yang usianya melampaui diizinkan masuk skuad.

Halaman:

Editor: Dadang Setiawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x