Andi Arief Mendadak Sebut-sebut Era Kepemimpinan SBY: Meski Tidak Kangen Didemo, Namun Tidak Alergi Didemo

- 24 Juli 2021, 12:58 WIB
Andi Arief
Andi Arief /Twitter.com/@andiarief_//

GALAJABAR - Politisi Partai Demokrat, Andi Arief mendadak kenang era kepemimpinan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Menurutnya, saat menjabat menjadi presiden, SBY bukanlah sosok pemimpin yang tidak alergi didemo.

Hal itu disampaikan Andi Arief melalui cuitannya di akun Twitter pribadinya pada Sabtu, 24 Juli 2021.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 24 Juli 2021: Mama Sarah Makin Ketar-ketir, Al Sebutkan Soal Sumarno

Cuitan tersebut beriringan dengan isu wacana adanya aksi demo 'Jokowi End Game' yang menolak adanya PPKM darurat pada hari ini.

"Dulu jaman SBY Boediono meski tidak kangen didemo, namun tidak alergi didemo," cuit Andi Arief dikutip galajabar dari Twitter @Andiarief_, Santu, 24 Juli 2021.

Bersamaan dengan cuitannya itu, Andi mengunggah cuplikan video saat aksi demo 'Petisi 28' yang saat itu meminta SBY dan Boediono turun.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020: Jonatan Christie Menang Mudah Atas Pebulu Tangkis Suriah

Saat itu, mahasiswa turun ke jalan untuk menyatakan ketidakpuasannya dengan kinerja SBY dan Boediono.

"bahkan sampai tuntutan menurunkan SBY Boediono," sambung Andi Arief.

Hal yang menjadi dasar atas adanya demo tersebut yaitu pelanggaran HAM, pemberantasan korupsi dan lainnya.

Baca Juga: Gembar-gembor Seruan Aksi 'Jokowi End Game', Muannas Alaidid Minta Usut Tuntas 'Dalang' di Balik Kerusuhan

Dalam cuitannya itu Andi Arief menyebutkan 'tidak kangen didemo' yang mengingatkan akan ucapan Jokowi beberapa tahun kebelakang soal dirinya yang rindu didemo.

"Saya kangen sebetulnya didemo. Karena apa? apapun..apapun.. pemerintah itu perlu dikontrol. Pemerintah itu perlu ada yang peringatin kalo keliru. Jadi kalau enggak ada demo itu keliru. Jadi sekarang saya sering ngomong dimana-mana 'tolong saya di demo'. Pasti saya suruh masuk," kata Jokowi.

Pernyataannya itu disampaikan Jokowi dalam acara Indonesia Young Changemaker Summit (IYCS) yang diadakan di Gedung Merdeka, Bandung pada 18 Juli 2021 saat Jokowi masih menjabat Wali Kota Solo dan beberapa bulan sebelum dilantik menjadi Gubernur DKI Jakarta.

Baca Juga: Terbaru Harga Emas Hari Ini Sabtu 24 Juli 2021: Antam Stabil, UBS Turun

Adapun pada masa kepemimpinan Jokowi juga terjadi beberapa kali demonstrasi. Salah satu yang terbesar yaitu aksi demo 'Reformasi Dikorupsi' pada tahun 2019.

Saat itu, mahasiswa turun ke jalan memprotes revisi Undang-Undang KPK yang dinilai melemahkan lembaga antirasuah itu.***

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x