Christ Wamea Sebut Tidak Sepatutnya Penanganan Covid Belum Selesai Tapi Sudah Gencar Perang Baliho Pilpres

- 5 Agustus 2021, 11:31 WIB
Tokoh Papua, Christ Wamea.
Tokoh Papua, Christ Wamea. /Twitter @PutraWadapi

GALAJABAR - Pegiat media sosial, Christ Wamea kritisi para politikus yang ramai memasang baliho di masa pandemi Covid-19.

Meski pemilihan presiden (Pilpres) 2024 masih lama, namun baliho sejumlah tokoh saat ini mulai bertebaran di berbagai daerah. Mereka terkesan berlomba untuk meraih popularitas hingga bisa mendongkrak elektabilitas.

Beberapa politikus di antaranya yaitu Ketua DPR Puan Maharani, Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto.

Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar hingga Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Baca Juga: Politisi Demokrat menyebut 'Penjilat Tiga Zaman', Ruhut Sitompul: Kenapa sih Partai Demokratnya AHY

Menanggapi hal itu, tokoh papua Christ Wamea memberikan komentar pedas bagi para politisi yang sedang berlomba meraih popularitas.

Hal itu disampaikan Christ Wamea melalui cuitan di akun Twitternya @PutraWadapi pada Kamis, 5 Agustus 2021.

Melalui cuitannya itu, Christ beranggapan bahwa hal itu tidak patut dilakukan terutama di tengah pandemi Covid-19 saat ini.

"Penanganan Covid blm selesai sdh perang baliho untuk pilpres 2024," cuit Christ dikutip Galamedia, Kamis, 5 Agustus 2021.

Halaman:

Editor: Dadang Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah