Akun Twitternya Diretas, Rachland Nashidik Seret Perusahaan Pelat Merah Telkomsel!

- 9 Agustus 2021, 15:00 WIB
Rachland Nashidik
Rachland Nashidik /YouTube/Indonesia Kita



GALAJABAR - Usai cuitannya jadi sorotan, politikus Partai Demokrat, Rachland Nashidik mendadak menyampaikan bahwa akun Twitternya diretas.

Kabar itu sebelumnya disampaikan Rachland Nashidik melalui sebuah video yang turut dibagikan oleh beberapa kader Demokrat lainnya.

"Twitter saya dibajak, saya tidak lagi bisa menggunakan. Akun saya itu sekarang berganti nama dengan nama asing, nama orang lain, nama yang tidak saya kenal," kata Rachland dalam rekaman video tersebut, Ahad, 8 Agustus 2021.

Baca Juga: Akun Rachland Nashidik Dihack, Yan Harahap: Tidak Sulit Mengetahui Pihak Mana yang Melakukan Ini

Namun kini, Rachland menyebut bahwa dirinya sudah membuat akun sementara sebagai pengganti akunnya.

"Selamat pagi, ini akun sementara, sebelum akun saya yang semalam diretas berhasil dikembalikan," cuit Rachland dengan akun barunya @RachlandNash Senin, 9 Agustus 2021 pagi.

Ia juga membeberkan ihwal muasal akun Twitternya berhasil diambil alih oleh pihak lain.

"Jadi netizen yang budiman, semalam, 8 Agustus 2021 akun saya diretas. Tiba-tiba akun saya keluar (log out) sendiri saat saya sedang akan mengirim tweet. Ada pesan SMS masuk ke no GSM saya dari Twitter. Isinya: kode reset password saya. Padahal saya tidak meminta," ungkapnya.

Baca Juga: Alasan Messi Pergi dari Barca Bikin Jutaan Penggemar Baper

Rachland menyebut bahwa motif peretas menggunakan mekanisme 'lupa password' untuk mengambil alih akunnya.

Namun demikian, ia justru menaruh kecurigaan bagaimana peretas dapat menngambil alih akunnya sedangkan kode reset tidak diketahui.

"Tapi jika benar, bagaimana pembajak mengetahui kode reset itu? Apakah Telkomsel bocorkan isi sms saya?," katanya.

Sebab itu, ia mendesak agar pihak Telkomsel dapat menjawab apakah dugaan tersebut benar atau tidak.

Baca Juga: 8 Orang Alami Luka dalam Kecelakaan Tunggal di Jalan Babakan Siliwangi Bandung

"Telkomsel harus menjawab, apakah perusahaan pelat merah ini akan membuka akses kepada SMS pelanggan, bila diminta oleh pihak lain di dalam lingkaran kekuasaan atau politik? semoga tidak," cuitnya.

Sebab kata dia, jika benar demikian maka hal tersebut adalah pelanggaran serius.

"Sebab hal itu adalah pelanggaran sangat serius kepada warga negara bukan pelaku kejahatan." tegasnya.

Sebelumnya, Rachland sempat menjadi sorotan akibat cuitannya disertai unggahan meme Presiden Jokowi dengan sederet permasalahan disandingkan dengan not lagu Indonesia Raya.

Baca Juga: Usai Unggah Meme Presiden Jokowi Akun Rachland Nashidik Diretas, Ini Tanggapan Andi Arief

Imbasnya, pada Ahad, 8 Agustus 2021 malam tagar 'Tenggelamkan Partai Demokrat' menjadi trending topic di Twitter.***

Editor: Noval Anwari Faiz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah