Ketika Moeldoko Harus Beradu Akting dengan Sule, Nunung hingga Cak Lontong

- 14 Agustus 2021, 20:00 WIB
Moeldoko jadi aktor ketoprak memerankan Adipati Suryo Kencono ingatkan vaksinasi covid-19
Moeldoko jadi aktor ketoprak memerankan Adipati Suryo Kencono ingatkan vaksinasi covid-19 /Instagram/@dr_moeldoko

GALAJABAR - Kepala Kantor Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko selama ini kerap aktif dalam berbagai kegiatan kenegaraan sebagai salah satu pejabat istana.

Namun apa jadinya apabila Moeldoko harus beradu akting dengan komedian kondang Tanah Air seperti Sule dan Cak Lontong?

Kali ini, Moeldoko menceritakan aktivitas dirinya kala harus beradu akting dalam sebuah gelaran ketoprak dengan beberapa komedian kenamaan Indonesia.

Baca Juga: Yenny Wahid Resmi Mundur dari Jabatan Komisaris Garuda, Tokoh NU: Ade Armando Ngarep Jatah Komisaris

Hal itu diungkapkan Moeldoko melalui sebuah unggahan di Instagram pribadinya pada Jumat, 13 Agustus 2021 malam.

Penampilan eks Panglima TNI ini dalam rangka memberikan edukasi berkaitan dengan Covid-19.

"Menyampaikan pesan bisa melalui berbagai medium dan cara," tulis Moeldoko seperti dilihat Galamedia Sabtu, 14 Agustus 2021.

"Salah satunya lewat drama tradisional ketoprak," sambungnya.

Baca Juga: Sebut Pasang Baliho Sah-sah Saja, Tifatul Sembiring: Tapi Jangan Kebanyakan, Nanti Pengendara Gak Fokus!

Moeldoko menceritakan dirinya berperan sebagai Adipati Surya Kencana untuk menyampaikan pesan terkait vaksinasi Covid-19.

"Disini saya diminta berperan sebagai Adipati Suryo Kencana dan menyampaikan pesan tentang vaksinasi Covid-19 yang diperuntukkan bagi seluruh masyarakat secara gratis," paparnya.

Ia menjelaskan bahwa dirinya harus beradu peran dengan beberapa maestro komedi. Sebutkan Moeldoko beberapa komedian Indonesia seperti Sule, Cak Lontong, Nunung sampai Narji Cagur.

Baca Juga: Viral Mural Jokowi 404 Not Found, Tokoh NU: Saatnya BuzzeRp Bela Tuannya untuk Jadi Komisaris

"Bermain dengan para maestro drama komedian diantaranya @ferdinan_sule, @caklonotng, @nunung63.official dan @narji77 semua terasa segar dan menyenangkan. Gelak tawanya menjadi semangat baru," jelas Moeldoko.

Moeldoko menambahkan bahwa nantinya penampilan tersebut dapat disaksikan melalui TVRI.

"Tunggu siarannya di @tvrinasional," pungkasnya.***

Editor: Noval Anwari Faiz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah