Atlet Berdarah Tionghoa yang Harumkan Nama Indonesia di Kancah Dunia

- 11 Februari 2021, 20:17 WIB
Chris John
Chris John /Instagram.com/@chrisjohmindonesia/

GALAJABAR - Dari tahun ke tahun perayaan Tahun Baru Imlek di berbagai daerah di Indonesia selalu meriah, bahkan tak kalah meriah dengan di China. Banyak festival dan acara kesenian digelar untuk merayakan Tahun Baru Imlek.

Saat ini warga keturunan Tionghoa yang berada di Indonesia juga sedang bersiap untuk menyambut Tahun Baru Imlek yang jatuh pada Jumat, 12 Februari 2021.

Berbicara soal Imlek dan Tionghoa, tak sedikit pula warga keturunan Tionghoa yang berada di Indonesia memilih profesinya untuk menjadi atlet. Dari mulai bulutangkis, sepak bola, tenis, tinju, wushu, renang, dan masih banyak lagi.

Baca Juga: Novel Baswedan Dipolisikan Karena Cuitan Twitternya Mengenai Meninggalnya Ustad Maaher, Iwan Fals : Dikit-Diki

Dari sekian banyak atlet keturunan Tionghoa tersebut, beberapa di antaranya bahkan pernah mengharumkan nama Indonesia di kancah dunia.

Salah satunya yang paling sering adalah dari cabang bulutangkis, seperti Susi Susanti, Hendra Setiawan, hingga Liliyana Natsir. Namun nama-nama tersebut tidak akan dibahas pada kali ini.
 
Berikut atlet-atlet keturunan Tionghoa yang berhasil mengharumkan nama Indonesia yang galajabar rangkum dari berbagai sumber:
 


1. Chris John (Tinju)

Pria bernama lengkap Yohannes Cristian John ini adalah petinju terbaik yang pernah dimiliki Indonesia, bahkan dianggap sebagai petinju terbaik Indonesia sepanjang masa.

Chris John sering mencatatkan rekor dengan mempertahankan gelar juara dunia kelas bulu sepanjang masa. Hal itulah yang membuat dia berhasil mengharumkan nama Indonesia di pentas dunia.

Baca Juga: Presiden Jokowi Juara Umum Lomba Ketidaksesuaian Omongan dengan Kenyataan Versi Aliansi Mahasiswa UGM

2. Alan Budi Kusuma (Bulu Tangkis)

Pria yang kini menjadi suami dari Susi Susanti ini pernah mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional. Tepatnya saat Olimpiade Barcelona pada tahun 1992.

Alan berhasil membawa pulang medali emas pertama Indonesia dari cabang Bulu Tangkis, yang sampai saat ini medali emas di ajang Olimpiade itu menjadi tradisi turun temurun yang wajib diraih para atlet Bulu Tangkis Indonesia.

3. Lindswell Kwok (Wushu)

Karena kehebatannya dalam merebut berbagai gelar juara wushu, Namanya pun dikenal sebagai Ratu Wushu Indonesia. Berbagai gelar yang ia dapatkan seperti Medali Emas di Kejuaraan Dunia Wushu 2009, 2013, dan 2015.

Lindswell Kwok menutup karirnya pada tahun 2018 lalu, saat itu ia berhasil mempersembahkan medali emas untuk Indonesia pada ajang Asian Games.

Baca Juga: Libur Imlek, Ini Pesan Bupati Aa Umbara: Lebih Baik Tinggal di Rumah Saja

4. Angelique Widjaja (Tenis)

Atlet asal Bandung ini pernah mengharumkan nama Indonesia di Dunia. Angelique Widjaja ini adalah orang Indonesia pertama yang memenangkan gelar di Wimbledon.

Dan pada saat itu ia menjadi pemain berperingkat terendah dengan peringkat 579 yang pernah memenangkan gelar tunggal WTA sekaligus mengukir sejarah untuk Indonesia.

5. Rio Harianto

Rio merupakan atlet lintas balap Indonesia yang bisa dikatakan berhasil sampai saat ini. Beberapa kali ia pernah mengukir sejarah untuk Indonesia seperti, pembalap Indonesia pertama yang menjuarai GP3 Series, pembalap Indonesia pertama yang menjuarai GP2 Series, pembalap Indonesia pertama yang mendapat super lisensi, dan pembalap Indonesia pertama yang tampil di F1.

Baca Juga: Purwakarta Putuskan Terapkan PPKM Skala Mikro

Puncak karirnya terjadi pada tahun 2015, saat ia berhasil menempati peringkat 4 klasmen akhir GP2 series.***

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah