Emosi! Ini yang Dilakukan Pelatih Sulut United kepada Pemain Dewa United hingga Tersungkur

- 21 Desember 2021, 09:47 WIB
Pelatih Sulut United diusir wasit usai hajar pemain Dewa United
Pelatih Sulut United diusir wasit usai hajar pemain Dewa United /tangkap layar Indosiar/



GALAJABAR - Dewa United berhasil mengatasi perlawanan Sulut United pada babak 8 Besar Liga 2 Grup B, Senin 20 Desember 2021.

Pada laga yang berlangsung di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang itu, Dewa United unggul dua gol tanpa balas dari Sulut United.

Gol Dewa United dicetak oleh striker gaek Herman Dzumafo di menit ke-61 melalui titik putih dan satu gol lainnya disubamngkan Rishadi Fauzi menit ke-83.

Dengan kemenangan ini, Dewa United menempati posisi pertama dengan 4 poin sekaligus menjagai asa untuk lolos ke babak semifinal. Sedangkan Sulut United masih berada di posisi ke-2 dengan raihan 3 poin.

Baca Juga: Bocoran Ikatan Cinta 21 Desember 2021: Saksi Kecelakaan Sofia dan Hartawan Datangi Al

Sementara itu, jalannya pertandingan ini terbilang sangat panas, apalagi usai Dewa United unggul satu gol tensi permainan semakin tinggi.

Bahkan sejak saat itu, kedua tim mulai menampilkan permainan kasar, sehingga wasit beberapa kali meniup peluit pelanggaran.

Puncaknya ketegangan terjadi di menit ke-76 saat pelatih Sulut United, Ricky Nelson tiba-tiba menghajar pemain Dewa United.

Hal itu bermula saat pemain Sulut United dan Dewa United saling berebut bola hingga keduanya terjatuh.

Bola pun kemudian ditendang keluar lapangan oleh pemain Dewa United yang lain hingga mengenai Ricky Nelson.

Baca Juga: Berikut Kota-kota Besar di Indonesia yang Berpotensi Diguyur Hujan

Saat itu seharusnya terjadi lemparan bola ke dalam bagi Sulut United, namun salah seorang pemain Dewa United terlihat jelas membawa bola dan seakan-akan mengulur waktu.

Melihat ada pemain Dewa United yang mengulur-ngulur waktu itu pun, Ricky Nelson langsung berlari mendorongnya hingga sang pemain jatuh tersungkur.

Ricky Nelson kemudian menyerahkan bola kepada salah satu anak asuhnya guna meneruskan jalannya pertandingan.

Akan tetapi, wasit tak buru-buru melanjutkan pertandingan lantaran melihat insiden yang terjadi antara pelatih Sulut United dengan pemain Dewa United itu.

Atas ulahnya itu, Ricky Nelson pun diganjar kartu merah oleh wasit. Namun bukannya meninggalkan lapangan pelatih Sulut United itu malah kembali menghampiri pemain Dewa United.

Bahkan Ricky Nelson sempat cekcok adu mulut dengan pemain Dewa United tersebut, sebelum akhirnya ia meninggalkan lapangan.***

Editor: Dadang Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x