Cantik Berseri dengan 13 Skin Care Tradisional: Rahasia Kecantikan Wanita Terdahulu

22 Oktober 2021, 18:00 WIB
cucumber mask//freepik.com /

GALAJABAR - Wajah menjadi salah satu anggota tubuh yang sangat penting untuk dijaga. Dengan alasan itu, nggak jarang di antara kamu mengeluarkan banyak biaya untuk merawatnya. Mulai dari ke dokter kulit, rajin peeling, sampai beli skin care yang harganya gak murah.

Sebenernya gak perlu mahal-mahal girls, Kalau mau skin care-an. Bahan-bahan tradisional juga bisa dijadiin skin care yang nggak kalah ampuh sama skin care modern!

Kali ini Galajabar akan memberikan perawatan rumahan yang sebenarnya setara dengan perawatan di klinik kecantikan. Bedanya lebih murah dan jauh lebih gampang. Happy scrolling, girls!

Baca Juga: Makin Keren, PUBG Mobile Luncurkan Royale Pass Month 4 Bertema “Temporal Warrior”

  1. Masker Bengkuang dan Mentimun

Buah bengkuang dan mentimun nggak cuma bagus untuk kesehatan tubuhmu, buah itu juga bagus untuk merawat wajahmu agar flek-flek yang terlihat mengganggu bisa hilang. Untuk membuat bengkuang atau mentimun menjadi masker juga cukup mudah kok. Kamu hanya perlu memblendernya aja, girls.

Cara penggunaannya cukup dengan kamu mengoleskan masker itu di wajahmu secara rata kurang lebih selama 15 menit. Lalu bersihkan dengan air hangat, kemudian basuhlah wajah dengan air es, diikuti dengan tepukan perlahan dan merata sampai wajahmu terasa segar. Kamu akan merasakan efek sejuk di wajahmu setelah memakan masker tersebut. Ingat ya, pilih buah yang segar untuk dijadikan masker agar tidak menjadi iritasi.

  1. Teh

Ternyata teh nggak cuma bisa memberikan kenikmatan saat kamu meminumnya. Kandungan tanin di dalam teh ternyata sangat bisa mengatasi permasalahan kulit karena terbakar matahari dan membuatmu tetap awet muda.

Baca Juga: Kafilah Asal KBB, Fina Khafifah Raih Juara 2 Kategori 500 Hadist STQH Jabar Dapat Kadeudeuh Rp25 Juta

Begini cara merawat mukamu dengan teh, pertama kamu harus inapkan secangkir teh tawar yang kental selama satu malam, lalu oleskan air teh keseluruh kulit wajah dan bisa juga dipakai di tubuhmu dan biarkan teh itu kering dengan sendirinya ya, kemudian bilas dengan air hangat untuk membuka pori kulit, dan jangan lupa untuk membilas ulang dengan air biasa untuk menutup pori ya.

Selain itu, teh juga bermanfaat untuk menyegarkan mata kamu yang lelah. Kamu tinggal meletakkan sekantong teh celup yang sudah dingin pada kelopak matamu sambil berbaring. Jadi, kamu bisa sekaligus merawat kulit wajah dan juga mata.

  1. Jeruk Nipis

Jeruk nipis yang  bisa kamu temukan dengan mudah di dalam kulkas atau dapur di rumahmu ternyata bermanfaat untuk menjaga kecantikan wajahmu, lho.Yups! Irisan jeruk nipis itu mampu mengangkat sel-sel kulit mati yang mengganggu wajahmu.

Baca Juga: LINK LIVE STREAMING Persib vs PSS, Kick Off Petang ini Pukul 18.15 WIB

Cara menggunakannya juga sangat mudah, pertama kamu harus mengoleskan irisan jeruk nipis ke wajahmu dan diamkan sampai itu mengering, lalu bilaslah wajahmu dengan air hangat-hangat kuku supaya pori-pori wajahmu terbuka, dan terakhir bilas kembali wajah dengan air yang dingin agar pori-pori kembali merapat.

  1. Minyak Zaitun

Kalau rajin pakai minyak zaitun, kamu nggak butuh pelembab mahal racikan dokter lagi. Buat kamu yang punya jenis kulit muka kering, coba deh rawat dengan rajin mengoleskan minyak zaitun.

Kandungan pada minyak zaitun itu bersifat melembutkan, membersihkan, dan mengurangi stress pada kulit. Jadi, nggak akan salah kalau kamu mengoleskan dengan teratur minyak zaitun di wajahmu.

Baca Juga: 7 Negara dengan Koneksi Internet Paling Cepat di Dunia, Nomor 1 Tak Disangka-sangka

  1. Tomat

Gak hanya untuk sayur atau jus saja, tomat juga memiliki manfaat sebagai kosmetik herbal. Kandungan betakaroten dan likopen yang dipunyai tomat dapat memperhalus kulit wajah dan serangan jerawat.

Ambil tomat, lalu cuci dan potong menjadi 4 bagian, setelah itu oleskan pada wajahmu. Tunggu beberapa saat dan basuh dengan air hangat. Kamu akan dapatkan wajah yang bersih dan kencang.

  1. Madu

Kalau bisa diatasi pakai madu, kenapa harus laser buat menghilangkan noda membandel di wajahmu?

Madu memang dipercaya memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan tubuh, termasuk kulit. Kamu bisa menggunakan madu sebagai obat jerawat, khususnya jerawat batu. Tidak hanya itu, batu juga mampu menghilangkan noda bekas jerawat, lho. Agar lebih efektif, kamu bisa campurkan madu dengan putih telur.

Baca Juga: Adhie Massardi: Sebaik-baiknya Pemimpin yang Bawa Rakyatnya dalam Kesadaran dan Kesejahteraan

  1. Bunga Kenanga

Bunga kenanga menjadi bahan dasar kosmetik herbal karena memiliki banyak khasiat, seperti dapat mengurangi garis kerutan, melembutkan kulit, dan menghambat pertumbuhan sel minyak di kulit.

Selain itu kandungan vitamin E yang dimiliki bunga kenanga dapat menjadi pelindung dari pancaran sinar ultraviolet (UV).

  1. Kunyit

Kandungan curcumin dan antioksidan yang tinggi, membuatnya banyak digunakan untuk bahan produk-produk kecantikan. Khasiat kunyit telah diakui banyak orang karena mampu mengahaluskan kulit, menjaga kelembaban wajah, sampai memperlancar siklus haid.

Masker kunyit yang bisa kamu buat sendiri di rumah, hanya dengan memarutnya dan mencampurkannya dengan tepung beras/alpukat/sari jeruk.

Baca Juga: Mantap, Amanda Manopo Raih Penghargaan di Seoul International Drama Awards 2021

  1. Lidah Buaya

Mengandung 72 zat yang berguna untuk tubuh, membuat lidah buaya menjadi bahan yang kaya akan manfaat. Untuk kebaikan kulit, lidah buaya dapat merangsang regenerasi sel kulit yang telah mati. Zat lignin pada lidah buaya mampu melembabkan kulit tubuhmu sehingga tidak mudah kering. Kamu pun dapat menjadikannya adonan masker untuk menghaluskan wajahmu.

  1. Apel

Selain enak untuk dimakan, ternyata buah apel bisa membantu kamu mengatasi minyak berlebih yang ada di wajahmu. Dengan begitu, otomatis apel bisa banget kamu manfaatkan untuk merawat wajahmu.

Caranya juga gampang banget, kamu hanya perlu menghancurkan apel dengan blender dan sebaiknya jangan tambahkan air sedikit pun. Setelah itu, oleskanlah pada wajahmu selama kurang lebih 30 menit dan bilas dengan air yang bersih ya.

Baca Juga: PTM di Kota Bandung Dihentikan Sementara, Menyusul Ditemuknanya Kasus Baru Covid-19

  1. Pisang

Kalau kamu pasti mengidamkan kulit wajah yang selalu lembab dan kenyal, kan? Gak usah khawatir untuk mengeluarkan uang banyak untuk itu. Kamu hanya membutuhkan 1 buah pisang ambon yang dikupas kulitnya dan dihancurkan buahnya.

Kemudian, tambahkan pisang yang sudah hancur itu dengan 1 sendok madu dan oleskan secara merata pada wajahmu selama 30 menit. Setelah itu jangan lupa bersihkan ya dengan kapas dan air hangat. Lakukan secara rutin ya!

  1. Seledri

Seledri berkhasiat untuk mengatasi kulit berminyak. Caranya, ambil beberapa daun seledri dari iris halus, masukkan ke dalam mangkuk yang berisi air mendidih, biarkan selama 20 menit. Simpan di lemari es agar zat yang terkandung di dalamnya tidak rusak. Pada malam hari, aplikasikan pada wajah menggunakan kuas, dan terakhir bilas dengan air hangat.

Baca Juga: Shandy Purnamasari dapat Hadiah Sandal, Harganya Disorot Netizen: Kumenangis..

  1. Pepaya

Pepaya ternyata dapat mencerahkan kulitmu, lho, karena pepaya hijau memiliki enzim papain yang ideal banget untuk memutihkan kulitmu.

Untuk merawat wajahmu, caranya mudah kok. Ambil satu sendok makan pepaya hijau yang masih mangkal dan haluskan, serta ambil juga satu sendok makan pepaya masak yang juga dihancurkan, lalu campurkan keduanya.

Setelah itu, oleskan pada wajahmu secara rata dan diamkan selama kurang lebih 15 menit dan bilas. Lakukan itu setiap hari untuk hasil yang maksimal.

Nah, girls mulai sekarang kamu bisa memanjakan wajahmu tanpa harus mengeluarkan biaya yang mahal. Selain ekonomis bahan-bahan skincare tradisional tidak mengandung bahan kimia yang berbahaya untuk kulitmu.

Editor: Noval Anwari Faiz

Tags

Terkini

Terpopuler