China Jadi Pasar Andalan, VW Klaim Penjualan Mobil Listrik Melejit 65 Persen

- 17 April 2022, 13:01 WIB
Logo VW.China Jadi Pasar Andalan, VW Klaim Penjualan Mobil Listrik Melejit 65 Persen
Logo VW.China Jadi Pasar Andalan, VW Klaim Penjualan Mobil Listrik Melejit 65 Persen /Husni habib /Channel news asia

GALAJABAR - Volkswagen Grup mengklaim penjualan mobilnya melonjak 65 persen pada kuartal pertama 2022, dibanding periode yang sama tahun sebelumnya.

Hal itu didukung pertumbuhan yang menjanjikan di pasar China.

Volkswagen menyatakan, permintaan mobil listrik terus menunjukkan kinerja positif meskipun perusahaan terkendala pasokan komponen chip semikonduktor dan wire harness.

Pabrikan yang memproduksi mobil listrik generasi terbaru VW ID Buzz itu melaporkan telah mengirimkan 99.100 unit mobil listrik pada kuartal I tahun ini, naik dari tahun sebelumnya sebanyak 60.000 unit.

Baca Juga: BREAKING NEWS! Persib Lepas Penjaga Gawang Deden Natshir

China menjadi tulang punggung penjualan VW dengan penjualan 28.800 unit, atau sepertiga dari total penjualan mobil listrik VW secara global.

Penjualan VW di China juga naik empat kali lipat dibanding tahun sebelumnya.

Volkswagen memang sedang memacu pabriknya untuk terus memproduksi mobil listrik.

Sebelumnya, mereka meluncurkan versi produksi dari lini produk VW-ID, yakni ID-Buzz yang disebut sebagai penerus mikrobus VW Combi dengan penggerak listrik.

Halaman:

Editor: Brilliant Awal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x