10 Rekomendasi K-Drama Benci Jadi Cinta yang Bikin Gregetan dan Baper Abis!

27 Juni 2022, 15:57 WIB
So, I Married An Anti-Fans//instagram.com/annyeong_chinguya /

GALAJABAR - Drama Korea benci jadi cinta merupakan genre drama yang diminati dan digemari oleh penggemar K-drama. Hal itu disebabkan cerita yang ditawarkan manis dan ringan. Apalagi, jika awal ceritanya tak hanya saling benci bahkan cenderung bermusuhan. Marah tapi mau, ini dia beberapa couple love hate relationship yang bikin gregetan dan baper.

  1. Full House

Berbicara drama Korea musuh jadi cinta, drama klasik legendaris ini memang tak akan bisa dilewatkan. Apakah kamu baru mulai menyukai drama Korea pun, drama klasik ini tetap layak untuk ditonton. Hubungan cinta dan benci antara Lee Young Jae (Rain) dan Han Ji Eun (Song Hye Kyo) dalam drama ini memang sangat banyak dipenuhi chemistry.

Dua karakter berbeda dengan latar belakang kehidupan yang juga sama-sama berbeda terpaksa harus tinggal di rumah yang sama dalam sebuah ikatan pernikahan kontrak. Sama-sama keras kepala, kamu akan melihat pertengkaran tiada akhir yang terjadi di antara mereka.

Baca Juga: Wajib Tahu! Ini Manfaat dan Kegunaan Gelang Jemaah Calon Haji, Jangan Sampai Bertukar dan Dilepas!

Namun, pada akhirnya perasaan saling khawatir dan ingin melihat satu sama lainnya bahagia mulai tumbuh. Tarik ulur dari hubungan mereka dalam drama ini benar-benar tak bisa dilupakan!

  1. Marriage Not Dating

Kong Ki Tae (Yeo Woo Jin) bertemu dengan Joo Jang Mi (Han Groo) secara tidak sengaja. Dalam pertemua itu reaksi pertamanya atas wanita itu adalah perasaan ‘jijik’. Ia tidak percaya ada wanita semacam Jang Mi. Jang Mi juga merupakan seorang wanita yang baru saja putus dengan sahabatnya. Jang Mi juga mengungkapkan kekesalannya pada Ki Tae hingga keduanya tidak pernah akur.

Seiring berjalannya waktu, Ki Tae mulai melihat Jang Mi dengan cara yang baru dan ia pun menyadari jika ia memiliki perasaan untuk Jang Mi. Pada awalnya, hubungan mereka terlihat seperti tidak akan berhasil jika pun terjadi, nampaknya akan seperti dipaksakan. Namun, dengan bertumbuhnya perasaan mereka satu sama lain, chemistry antara keduanya akhirnya terlihat nyata.

  1. Hyena

Drama Korea satu ini dibintangi oleh aktor dan aktris papan atas yang kemampuan aktingnya sudah tidak diragukan lagi. Dalam drama ini Yoon Hee Jae (Joo Ji Hoon) memperlihat begitu jelas dan menonjol perasaan sukanya pada Jung Geum Ja (Kim Hye Soo). Namun, apa yang tidak diketahui Hee Jae adalah membuatnya jatuh cinta pada Geum Ja adalah bagian dari rencana licik Geum Ja.

Baca Juga: Jaksa Agung Tetapkan Mantan Dirut PT Garuda, Emirsyah Satar Jadi Tersangka, Tapi Tidak Ditahan Karena Hal Ini

Yoon Hee Jae merupakan seorang pengacara di sebuah firma hukum elit, sementara Geum Ja yang juga seorang pengacara adalah tipe yang melakukan berbagai cara apapun untuk bisa mendapatkan uang lebih banyak dengan berusaha untuk terus bisa menangani kasus-kasus terkenal. Keduanya kemudian menyadari jika mereka memiliki karakter yang sama sekali berbeda dan lebih baik menjauhi satu sama lain.

Hingga sebuah kasus tertentu memaksa mereka untuk harus bekerja sama. Meskipun ini adalah drama Noona dimana perbedaan usia antara kedua pasangan ini cukup jauh, namun kemampuan akting dan chemistry apik yang dibagun keduanya, membuat drama ini begitu seru dan digemari penonton.

  1. It’s Okay, That’s Love

It's Okay, That's Love merupakan rekomendasi drama Korea yang mengisahkan Jang Jae-yeol, penulis novel misteri terlaris dan DJ radio yang suka bermain dengan arogan. Ia mengalami gangguan obsessive–compulsive disorder (OCD) atau gangguan obsesif-kompulsif yang membuatnya terus merasa cemas.

Baca Juga: Universitas Telkom Jalin Kerja Sama dengan Perum Perhutani Soal Produksi Konten Digital Pariwisata di Medsos

Drama ini mengisahkan kehidupan Jae-yeol dan sampai akhirnya mengetahui siapa Jae-yeol yang sebenarnya dengan cara mengejutkan. Hubungan dua karakter yang amat berbeda satu sama lain hingga akhirnya bisa dipersatukan karena sebuah perhatian tanpa harus diketahui oleh yang dicintainya.

Tanpa sadar penonton akan dibawa pada siapa pelaku pembunuhan tragis di keluarga Jae-yeol dan dipastikan berakhir dengan memilukan.

  1. Touch Your Heart

Touch Your Heart merupakan rekomendasi drama Korea yang berkisah tentang Oh Yoon-seo yang terjebak hubungan skandal yang membuat karirnya turun seketika. Ia pun mencari cara untuk bisa kembali mendapatkan kepercayaan untuk bisa berakting kembali dalam dunia hiburan walaupun dikenal dengan kemampuan akting yang buruk.

Sampai kemudian ia mendalami karakter yang akan diperankannya dengan menyamar dan bekerja sebagai sekretaris pengacara di sebuah firma hukum bersama Kwon Jung-rok.

Baca Juga: Viking Mengimbau Anggotanya tak Hadir ke Stadion pada Laga Persib di Babak 8 Besar Piala Presiden 2022

Pekerjaan tersebut membuat Yoon-seo harus bekerja ekstra dengan Jung-rok yang dikenal sebagai pengacara perfeksionis. Hubungan yang awalnya berlangsung canggung tersebut perlahan mencair dan membuat hubungan mereka semakin dekat tak sebatas rekan kerja.

  1. Her Private Life

Her Private Life merupakan rekomendasi drama Korea yang menceritakan Sung Deok-mi, seorang kepala kurator berbakat di Cheum Museum of Art yang diam-diam menjadi penggemar fanatik anggota grup idola Cha Shi-an, seorang idola terkenal di Korea. Deok-mi rela melakukan apapun demi idola, bahkan sampai harus berpisah dengan kekasihnya.

Suatu hari, museum tempat Deok-mi bekerja kedatangan direktur baru bernama Ryan Gold atau Heo Yoon-je. Ryan kemudian kemudian menjadi teman Deok-mi dan tahu apa yang disukai Deok-mi. Walaupun begitu, hubungan mereka awalnya sungguh tak harmonis dan saling berbeda pendapat dengan sengit. Namun, perlahan, Ryan pun jatuh cinta dan hal sama juga dirasakan oleh Deok-mi karena sebagian besar waktu mereka habiskan bersama.

Baca Juga: Laga Persib di Babak 8 Besar Piala Presiden 2022 Tanpa Penonton di SJH, Ini Imbauan Kapolresta Bandung

  1. Mr. Queen

Dibalut cerita fiksi mengenai pertukaran jiwa, drama bertemakan sejarah Mr.Queen yang menjadi hits tahun ini telah mencuri perhatian banyak hati penonton drama Korea. Seorang chef istana bernama Jang Bong Hwan yang kritis setelah terjatuh dari gedung mendapati dirinya terjebak pada tubuh seorang ratu bernama Kim So Young (Shin Hye Sun) masa periode Joseon.

Raja Cheoljeong (Kim Jung Hyun) adalah raja muda yang terlihat bodoh dari luar namun menyimpan rahasia kecerdasan dan kekuatannya dibalik karakter itu. Ia menikahi Kim So Young karena sebuah rencana.

Namun, ia menyadari ada yang berubah dengan sikap Kim So Young hingga menuduhnya sebagai pengkhianat kerajaan. Namun, perlahan perasaan Cheoljeong berubah menjadi tulus padanya.

  1. Vincenzo

Vincenzo merupakan rekomendasi drama Korea yang mengisahkan seorang Vincenzo Cassano atau yang mempunyai nama lain Park Joo-hyung. Karakter ini diperankan dengan baik oleh Song Jong-ki yang tampil sebagai seorang consigliere, pengacara mafia di Italia.

Baca Juga: Hotman Paris Temui MUI Minta Maaf kepada Umat Islam atas Kasus Promo Miras Muhammad dan Maria

Namun karena sebuah persengketaan, ia kemudian kembali ke Korea Selatan dan bekerja sama dengan pengacara lain untuk menjatuhkan sebuah korporasi jahat guna melindungi para penyewa yang tinggal di Geumga Plaza.

Awalnya, Vincenzo berkonflik dengan putri Hong Yoo-chan, Hong Cha-young (Jeon Yeo-been), seorang pengacara di firma saingan. Namun, setelah kematian ayahhnya, Cha-young mengambil alih praktik firma hukumnya dan bergabung dengan Vincenzo dan penyewa lain untuk melawan Babel Group. Kedekatan Vincenzo dengan Cha-young ini kemudian berkembang menjadi hubungan yang diawali dengan benci hingga kemudian menjadi sepasang kekasih yang saling cinta.

  1. My Love From the Star

Drama ini mengisahkan ketika Do Min-Joon (Kim Soo-hyun) yang tampil sebagai seorang alien tampan menyelamatkan Yi-Hwa (Kim Hyun-soo) yang dari jatuh dari tebing. Kemudian ia hidup selama 400 tahun kemudian, Min-Joon hanya punya beberapa bulan lagi untuk kembali ke planet asalnya dan saat itulah ia bertemu Cheon Song-Yi (Jun Ji-hyun), seorang aktris yang membuatnya jatuh cinta.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 27 Juni 2022: Elsa Berhasil, Reyna Bahagia Dekat Nino Seolah Lupakan Al

Min-Joon sebelumnya telah menyelamatkan Song-Yi muda yang terlihat persis seperti Yi-Hwa yang menjadi cinta masa lalunya. Sejak saat itu, Song-Yi juga punya perasaan kepada Min-Joon, walau Min-Joon berusaha keras untuk tidak jatuh cinta kepada manusia lagi dan bahkan sempat membenci Song-Yi. Namun, ia tak bisa menahan perasaannya itu. Mereka pun saling jatuh cinta dan membuat drama ini semakin terasa emosional.

  1. So, I Married An Anti-Fans

So I Married the Anti-Fan merupakan rekomendasi drama Korea yang mengisahkan hubungan tak harmonis seorang reporter hiburan dan idol K-Pop ternama. Mereka saling membenci, tetapi akhirnya dipertemukan dalam sebuah program yang membuat keduanya jatuh cinta.

Dalam drama ini, Choi Tae-joon berperan sebagai Hoo Joon, seorang superstar terkenal di dunia. Tidak seperti sikapnya yang berhati dingin, dia adalah seorang tulus yang membawa rasa sakit dari cinta pertamanya.

Baca Juga: Harga Emas Antam dan UBS di Pegadaian Awal Pekan Ini 27 Juni 2022 Stabil, Cek Rinciannya

Selain itu, Choi Soo-young berperan sebagai Lee Geun-young, seorang reporter majalah yang menjadi "Anti-penggemar No.1" di Korea. Lee Geun-young lah yang akhirnya nanti menjalin asmara dengan Hoo Joon.

Itu dia gengs, sepuluh rekomendasi K-Drama couple love hate relationship yang bikin gregetan dan baper. Judul mana yang sudah kamu tonton?***

Editor: Noval Anwari Faiz

Tags

Terkini

Terpopuler