Poltekpar NHI Bandung akan Terbitkan Buku Panduan Akses bagi Diasbilitas dalam Penyelenggaraan Event Pameran 

- 25 Juni 2022, 08:43 WIB
Perwakilan dari Gerakan untuk Kesejahteraan Tuna Rungu Indonesia, Billy Birlan Purnama memberi  masukan dalam FGD penyusunan buku panduan penyediaan akses bagi orang Berkebutuhan khusus dalam perencanaan dan penyelenggaraan event pameran di Poltekpar NHI Bandung, Jumat, 24 Juni 2022.
Perwakilan dari Gerakan untuk Kesejahteraan Tuna Rungu Indonesia, Billy Birlan Purnama memberi masukan dalam FGD penyusunan buku panduan penyediaan akses bagi orang Berkebutuhan khusus dalam perencanaan dan penyelenggaraan event pameran di Poltekpar NHI Bandung, Jumat, 24 Juni 2022. /Eli SIti Wasliah/Galamedia

Sementara itu, Ketua DPD Asosiasi Perusahaan Pameran Indonesia (APPI) Wilayah Jawa Barat, Drs. Dede Koswara M.I.Kom, menyambut baik dan mengapresiasi dengan rencana pembuatan buku panduan tersebut.

Baca Juga: Makna 7 Asmaul Husna: Al Kholiq, Al Baari’, Al Mushowwir, Al Ghoffar, Al Qohhar, Al Wahhab, dan Ar Rozzaq

"Kami dari asosiasi menyambut baik dan akan melaksanakan panduan tersebut jika ada even dan pameran, meskipun mungkin dalam pelaksanaannya nanti akan dilaksanakan secara bertahap. Prinispnya, kami juga harus ingin bersikap adil kepada semua masyarakat, baik warga biasa maupun yang berkebutuhan khusus," jelasnya.

Hal senada diungkapkan Perwakilan dari Gerakan untuk Kesejahteraan Tuna Rungu Indonesia, Billy Birlan Purnama, ia berterimakasih kepada Poltekpar NHI Bandung yang sudah memfasilitasi masalah ini dengan membuat buku panduan.

"Bagi kami yang tuna rungu, dalam sebuah event atau pameran yang dibutuhkan kami bukan pendamping. Karena secara fisik kami mampu berjalan, tapi kami tidak mendengar. Jadi yang dibutuhkan adalah juru bicara bahasa isyarat," jelasnya.

Pihaknya mengharapkan, fasilitas yang diberikan dalam sebuah even atau pameran oleh PEO disesuaikan dengan kebutuhan orang diabilitas. Misalnya, untuk netra yang dbutuhkan adalah pendamping dan bagi yang rungu adalah juru bicara bahasa isyarat. ***

Halaman:

Editor: Hj. Eli Siti Wasilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x