Warga Negara Cina Bebas Masuk ke Indonesia, Mudik Dilarang, Tokoh NU: Peraturan Paling Gokil Sedunia!

- 7 Mei 2021, 12:52 WIB
Mudik dilarang, tapi rombongan diduga WNA Cina tiba di Bandara Soekarno-Hatta
Mudik dilarang, tapi rombongan diduga WNA Cina tiba di Bandara Soekarno-Hatta /Instagram @smart.gram

GALAJABAR - Tokoh Nahdlatul Ulama (NU), Umar Hasibuan atau biasa dikenal Gus Umar turut menanggapi 85 warga negara (WN) Cina yang masuk ke Indonesia.

Sebelumnya, pihak Imigrasi dari Direktorat Jenderal Imigrasi membenarkan adanya 85 warga negara Cina yang tiba di Indonesia melalui Bandara Internasional Soekarno Hatta, Tangerang, Banten pada Selasa, 4 Mei 2021.

Tak hanya WN Cina, ada juga tiga WN Indonesia yang menumpangi pesawat sama dan mendarat di Bandara Soekarno-Hatta.

Baca Juga: Refly Harun : Di Pemerintahan Jokowi Ada Kekuatan Oligarki Sistematis Untuk Memojokkan Islam!

"Benar pada Selasa, 4 Mei 2021 pukul 14.55 WIB telah mendarat 85 WN Cina dan 3 WNI dengan pesawat China Southern Airlines (charter flight) dengan nomor penerbangan CZ8353 dari Shenzhen di Terminal 3 Kedatangan Internasional Bandara Soekarno-Hatta," ujar Arya Pradhana selaku Kepala Bagian Humas dan Umum Direktorat Jenderal Imigrasi saat diwawancara.

Lebih lanjut, Arya menjelaskan, para penumpang telah melalui serangkaian pemeriksaan kesehatan sesuai dengan protokol yang berlaku.

"Sebelum dilakukan pemeriksaan keimigrasian, para penumpang telah melalui pemeriksaan kesehatan sesuai protokol kedatangan orang dari luar negeri oleh pihak KKP Kemenkes," tandasnya.

Baca Juga: Harga Emas Terbaru 7 Mei 2021 di Pegadaian, Emas Antam 10 Gram Hanya Rp9 jutaan!

Selain itu, Arya menyatakan, visa dan dokumen keimigrasian mereka sudah sesuai dengan peraturan yang berlaku, yakni Peraturan Menteri Hukum dan HAM.

Halaman:

Editor: Noval Anwari Faiz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x