Sebut Covid-19 Sangat Terkendali, Fadli Zon Beri Julukan Luhut 'The King of Covid'

- 12 Juli 2021, 20:20 WIB
Fadli Zon
Fadli Zon /Tangkapan Layar Youtube.com/Fadli Zon Official/

GALAJABAR- Anggota DPR RI, Fadli Zon ikut mengomentari pernyataan Luhut soal penanggulangan Covid-19 yang terkendali.

Tak ragu, Fadli Zon bahkan memberikan dua julukan bagi orang yang menyebut Covid-19 sangat terkendali.

Komentar tersebut disampaikannya melalui akun Twitter pribadinya pada Senin, 12 Juli 2021.

Baca Juga: Fahri Hamzah Tak Setuju dr Lois Ditangkap Polisi, Ternyata Begini Alasannya

Melalui cuitannya, Fadli memberikan dua julukan yaitu 'The King of Covid' dan 'Lord Covid'.

"Kalau ada yg jagoan membuat Covid-19 sangat sangat terkendali bisa dijuluki “The King of Covid” atau “Lord Covid”." kata Fadli Zon dikutip galajabar, Senin, 12 Juli 2021.

Sebelumnya, Koordinatr PPKM Darurat Luhut Binsar Pandjaitan memberikan pernyataan resmi soal penanggulan Covid-19 di Indonesia.

Baca Juga: Setiap Hari, Waktu Pelayanan Pembuatan Kartu Kuning di Kota Cimahi Dibatasi 2,5 Jam

Luhut menegaskan bahwa penanganan pandemi Covid-19 di tanah air masih sangat sangat terkendali.

Hal itu disampaikan Luhut melalui keterangan pers rapat terbatas terkait pelaksanaan PPKM Darurat secara virtual pada Senin, 12 Juli 2021.

"Jadi kalau ada yang berbicara bahwa tidak terkendali keadaannya, sangat-sangat terkendali. Jadi yang bicara tidak terkendali itu bisa datang ke saya nanti saya tunjukin ke mukanya bahwa kita terkendali," kata Luhut dalam keterangan resminya.

Baca Juga: Miris, Seorang Nakes di Garut Kembali Menjadi Korban Pemukulan

Melalui konferensi persnya itu, Luhut mengatakan semua program dilaksanakan dengan baik.

"Saya berkali-kali sampaikan kita punya banyak masalah dan ini masalah kita perbaiki dengan tertib. Karena tim, saya ulangi tim bekerja sangat kompak," ujarnya.***

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x