Rocky Gerung: Jokowi Hasilkan 2 Hal, Keterpurukan Ekonomi dan Ketegangan Sosial

- 22 Oktober 2021, 20:49 WIB
7 Tahun Jokowi Menghasilkan Ketegangan Sosial dan Keterpurukan Ekonomi
7 Tahun Jokowi Menghasilkan Ketegangan Sosial dan Keterpurukan Ekonomi /Instagram/@jokowi/@rockygerung.ofc

GALAJABAR– Pengamat politik, Rocky Gerung menyoroti pernyataan Eks Panglima Tentara Nasional Indonesia (TNI), Gatot Nurmantyo terkait Indonesia merdeka namun masih ada unsur Vereenigde Oostindische Compagnie (VOC).

Rocky mengatakan bahwa kritik yang disampaikan Gatot memiliki data yang kuat.

“Dari awal saya perhatikan, keseriusan Pak Gatot untuk memberikan kritik di-backup dengan data yang kuat itu, terutama soal penguasaan  ekonomi oleh segelintir orang,” ujarnya melalui kanal Youtube Rocky Gerung Official Kamis, 21 Oktober 2021.

Baca Juga: Gol Wander Luiz dan Mohammed Rashid Perpanjang Rekor Tak Terkalahkan Persib

“Jadi dia ngomong tentang disparitas, dan itu memang intinya,” imbuhnya.

Menurut Rocky, Gatot ingin menyampaikan bahwa Indonesia pernah dituntun dengan akal sehat.

“Dia mau terangkan bahwa negeri ini pernah dituntun oleh akal sehat di mana perbedaan itu justru menghasilkan persahabatan,” ungkapnya.

Bukan seperti sekarang yang justru semakin banyak ketegangan yang tak berhasil diselesaikan oleh Jokowi.

Baca Juga: Polemik #ReneOut, Farhan: Jaga Kemurnian Suara Bobotoh

“Bukan seperti sekarang, seolah-olah perbedaan, tapi persahabatan tidak ada, yang disebut Pancasila tapi itu simbol doang. Di bawah itu tetap ada ketegangan, ada ketegangan etnis, agama, yang tidak berhasil diselesaikan selama periode tujuh tahun Jokowi,” sambungnya.

Halaman:

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x