Piala Menpora 2021 Grup B, Sudah Tersingkir, Borneo Tetap Incar Kemenangan

- 30 Maret 2021, 20:24 WIB
Pelatih Borneo FC, Mario Gomes saat memberikan keterangan dalam jumpa pers virtual jelang laga melawan PSM Makassar, Selasa, 30 Maret 2021.
Pelatih Borneo FC, Mario Gomes saat memberikan keterangan dalam jumpa pers virtual jelang laga melawan PSM Makassar, Selasa, 30 Maret 2021. /ligaindonesiabaru.com/


GALAJABAR - Sudah tersingkir dari persaingan menuju 8 besar Piala Menpora 2021, tak membuat Borneo FC kehilangan motivasi. Jelang laga terakhir Grup B melawan PSM Makassar di Stadion Kanjuruhan, Kepanjen, Kabupaten Malang, Selasa, 31 Maret 2021, Borneo tetap berburu kemenangan.

Pasukan Pesut Etam dipastikan tersingkir lantaran kalah dalam dua laga sebelumnya saat mengahadapi Bhayangkara Solo FC dan Persija Jakarta. Pelatih Borneo FC, Mario Gomez memastikan timnya tetap akan tampil maksimal. Apalagi tim akan bermain dengan kekuatan terbaiknya.

Baca Juga: Kapan Puasa 2021? Ini Jawaban LAPAN Terkait Penentuan 1 Ramadan 1442 H

“Besok tetap menjadi pertandingan penting untuk Borneo FC. Tim tetap akan bermain serius karena Borneo FC selalu 100 persen dalam pertandingan,” ujar Gomez dalam jumpa pers virtual, dikutip laman resmi operator Piala Menpora 2021.

Gomes memastikan anak asuhnya akan tampil habis-habisan lantaran sangat penting bagi pemain muda untuk menambah jam terbang sebelum tampil di kompetisi resmi.

“Memang kita sudah 2 kali kalah tapi bukan berarti kita besok tidak serius, pemain tetap akan serius. Tentu saja turnamen ini tetap untuk menjadi ajang untuk pengalaman pemain muda Borneo FC,” imbuh eks pelatih Arema FC.

Baca Juga: Buah-buahan yang Sering Menghiasi Bulan Suci Ramadan, Salah Satunya Timun Suri

Beberapa pemain senior yang sempat absen seperti Hendro Siswanto dan Diego Michiels sudah bisa kembali tampil. Hendro absen saat melawan Persija, karena hukuman kartu merah yang diterima di laga sebelumnya.

“Di turnamen ini Borneo FC akan mencoba seluruh pemain termasuk besok kapten tim, Diego Michels. Kemungkinan main 20 menitan termasuk Hendro yang kemarin absen karena kartu merah dan beberapa pemain muda yang belum mendapatkan kesempatan kemungkinan akan dicoba besok,” tuturnya.

Baca Juga: Densus 88 Jadikan Atribut FPI Barang Bukti, Pengacara HRS: FPI Sudah Bubar, Kenapa Dikaitkan?

Bukti keseriusan Borneo FC meski sudah tersingkir dari pesaingan ditunjukkan Gomes dengan menyiapkan strategi khusus untuk mematikan serangan Juku Eja.

Halaman:

Editor: Wahyu Budiantoro

Sumber: ligaindonesiabaru.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x