Real Madrid Kembali ke Puncak Usai Taklukan Huesca 4-1

- 31 Oktober 2020, 23:12 WIB
Eden Hazard, Real Madrid vs Huesca, La Liga Spanyol, 31 Oktober 2020
Eden Hazard, Real Madrid vs Huesca, La Liga Spanyol, 31 Oktober 2020 /

GALAJABAR - Real Madrid kembali mengambil alih puncak klasemen sementara setelah menang dari tamunya Huesca 4-1 dalam laga pekan kedelapan Liga Spanyol di Stadion Alfredo di Stefano, Sabtu 30 Oktober 2020.

Tambahan tiga poin membuat Real Madrid kini mengoleksi 16 poin demi menyalip Real Sociedad (14) dan Cadiz (14) untuk mengambil alih posisi puncak.

Kendati demikian, posisi Real Madrid bisa disalip mengingat Sociedad baru main pada Minggu (1/11) besok, sedangkan Huesca (5) tertahan di urutan ke-18 klasemen demikian catatan laman resmi Liga Spanyol.

Baca Juga: UMP Jabar 2021 Tidak Naik, Tetap Rp1.810.351,36

Karim Benzema tampil begitu gemilang di laga kali ini, seolah mengalihkan perhatian dari kontroversinya terkait komentarnya terhadap Vinicius Junior beberapa hari lalu.

Benzema mencetak dua gol dan mengirimkan satu assist untuk kemenangan Real Madrid kali ini.

Mantan bintang Chelsea Eden Hazard lebih dulu membuka keunggulan Real Madrid lima menit jelang turun minum, ketika mencetak gol perdananya musim ini setelah memperdaya Kelechi Nwakali sebelum melepaskan tembakan keras yang tak mampu diantisipasi kiper Andres Fernandez.

Baca Juga: UMP Daerah Istimewa Yogyakarta Tahun 2021 Naik 3,54 Persen

Di pengujung babak pertama, seperti dilansir galajabar dari Antara,  Benzema mencetak gol pertamanya guna menggandakan keunggulan Real Madrid dengan sepakan sudut sempit memanfaatkan umpan kiriman Lucas Vazquez.

Halaman:

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x