Hati-Hati, Ini 7 Jenis Makanan Penyebab Diabetes: Segera Hindari!

28 November 2021, 14:55 WIB
Ilustrasi penderita diabetes yang mengalami nyeri sendi. / PEXELS - Kindel Media

GALAJABAR - Mencegah diabetes memang lebih baik daripada mengobati. Nah, selain mengubah gaya hidup sehat, kamu juga harus membatasi beberapa makanan dan minuman yang menjadi penyebab gula darah tinggi.

Makanan penyebab diabetes ada banyak macamnya, tidak hanya makanan manis saja. Supaya bisa menghindari penyakit berbahaya ini, salah satu langkah yang bisa kamu lakukan adalah mengenal berbagai jenis makanan penyebab diabetes.

Menurut World Health Organization, diabetes merupakan penyebab utama dari kebutaan, gagal ginjal, stroke, hingga serangan jantung. Pada tahun 2016 saja, diabetes merenggut sekitar 1,6 juta jiwa di seluruh dunia.

Baca Juga: PM Solomon Diserang Usai Demo Anti-Cina Pecah, Nicho Silalahi: Rakyat Indonesia Harus Belajar dari Mereka

Salah satu penyebab diabetes adalah makanan. Maka dari itu, mari kenali berbagai makanan penyebab diabetes ini.

  1. Makanan tinggi karbohidrat

Makanan tinggi karbohidrat seperti tepung putih, gula putih, dan nasi, pada dasarnya makanan yang mengandung kalori dengan kadar gula tinggi.

Makanan tersebut sangat mudah dicerna oleh tubuh, sehingga kadar gula darah dan insulin dapat melonjak dengan cepat. Seiring waktu, ini bisa menyebabkan diabetes.

Beberapa makanan yang mengandung karbohidrat tinggi, antara lain:

- Roti

- Muffin

- Kue

- Kerupuk

- Donat

- Pasta

 Baca Juga: Persib vs Arema FC Malam Nanti, Ini Tekad Wander Luiz

  1. Makanan tinggi lemak jenuh dan lemak trans

 

Makanan dengan lemak jenuh dan trans dapat meningkatkan kolesterol di dalam darah. Jika kadar kolesterol sudah tinggi, risiko diabetes tipe 2 pun akan meningkat.

Lemak trans umumnya dapat ditemukan pada gorengan, sedangkan lemak jenuh biasanya ditemui dalam daging berlemak, mentega, susu tinggi lemak, dan keju.

Untuk mencegahnya, Anda bisa menggoreng makanan dengan minyak zaitun atau canola. Setelah itu, pilihlah daging sapi tanpa lemak atau daging ayam tanpa kulitnya. Dengan begitu, lemak jenuh dan lemak trans dapat dihindari.

  1. Minuman dengan pemanis buatan

 

Menurut penulis buku Diabetes Weight Loss: Week by Week, minuman dengan pemanis buatan seperti soda atau teh manis, sering kali menyebabkan diabetes tipe 2.

 Baca Juga: Persib vs Arema FC: Robert Alberts Bertekad Bawa Maung Bandung ke Puncak Klasemen

Minuman dengan pemanis buatan ini mengandung kalori dan gula yang tinggi. Keduanya dapat mengakibatkan kenaikan berat badan dan resistensi insulin.

Sebuah penelitian membuktikan, mengonsumsi minuman dengan pemanis buatan sebanyak 1-2 gelas per hari, dapat meningkatkan risiko diabetes tipe 2 sebanyak 26 persen.

Salah satu cara terbaik untuk menghindarinya ialah mengonsumsi lebih banyak air putih. Selain itu, hindari juga penyajian kopi atau teh dengan gula.

  1. Daging merah olahan

Makanan penyebab gula darah tinggi selanjutnya adalah daging merah. Daging merah tanpa lemak memang tidak masalah, karena merupakan sumber protein hewani yang baik.

 Baca Juga: Kampung Boncos Digerebek, 18 Orang Positif Gunakan Narkoba Jenis Sabu-sabu

Namun, daging merah yang diolah seperti daging asap dalam burger atau sosis mengandung tinggi garam dan berpotensi menyebabkan diabetes.

Menurut American Journal of Clinical Nutrition, mengonsumsi daging merah yang telah diproses dapat meningkatkan risiko diabetes melitus. Protein hewani tinggi lemak mampu membuat tubuh lebih sulit untuk mengelola kadar gula darah, dan pada akhirnya berkontribusi terhadap terjadinya resistensi insulin.

Jika memang kamu penyuka daging merah, pilihlah bagian yang rendah lemak seperti bagian pinggang (loin).

 

  1. Junk Food

 

Junk food merupakan salah satu makanan penyebab gula darah tinggi, berkaitan dengan kandungan karbohidrat di dalamnya. Jumlah karbohidrat pada jenis junk food seperti piza misalnya, bisa setara dengan 3-4 potong roti berukuran besar.

 Baca Juga: Novel Bamukmin Sebut Penolak Reuni 212 Adalah Penista Agama, Ini Pertanyaan Ferdinand Hutahaean

Sekalipun kamu memesan piza dengan roti yang lebih tipis, tapi gula darah tetap saja bisa naik. Perhatikan topping yang dipakai, seperti sosis atau saus yang tinggi akan kandungan gula.

  1. Minuman beralkohol

Alkohol sering dikaitkan dengan jenis makanan dan minuman penyebab gula darah tinggi. Kondisi orang dengan diabetes yang rutin mengonsumsi alkohol dapat semakin parah dan meningkatkan risiko komplikasi diabetes.

Sebuah studi berjudul Alcohol Consumption and Risk of Pre-diabetes menemukan bahwa pria yang mengonsumsi alkohol memiliki risiko lebih tinggi terkena diabetes tipe 2.

Salah satu cara terbaik adalah tetap memperbanyak minum air putih dan membatasi penggunaan gula pada kopi, teh, jus, atau susu. Atau Anda bisa memilih makanan pengganti, misalnya daging tanpa lemak, susu rendah lemak, atau memilih buah yang dikonsumsi langsung bukan buah manisan kemasan.

 Baca Juga: Rencana Reuni 212, Ini Permintaan Wagub DKI Jakarta Riza Patria kepada Panitia

  1. Manisan buah kering

 

Walaupun terbuat dari buah, manisan buah kering seperti kismis bisa menjadi makanan penyebab gula darah tinggi. Ini tentu berbeda dengan makan buah segar secara langsung.

Terlebih, manisan buah kering biasanya ditambahkan gula, pengawet, dan pewarna tambahan agar rasanya bertahan lebih lama dan warnanya menarik.

Nah,  itulah 7 jenis makanan dan minuman  yang perlu kamu hindari agar tidak memicu gula darah mu semakin tinggi.

 Baca Juga: Jin Penglaris di Sekitar Kita Mengganggu Jualan? Baca Doa Ini Kata Ustadz Khalid Basalamah

Namun, selain menghindari makanan penyebab diabetes, jalankan pola hidup sehat agar kamu terhindar dari berbagai macam penyakit.Stay healthy ya!***

Editor: Noval Anwari Faiz

Tags

Terkini

Terpopuler