Resep Arem-arem Isi Sambel Goreng Kentang Ati, Menu Takjil yang Mengenyangkan

14 April 2022, 16:00 WIB
Arem-arem isi Sambel Goreng Kentang At//instagram.com/akumasak__id /

GALAJABAR - Kalau kamu sedang dalam perjalan yang cukup jauh dan berbuka puasa di dalam kendaraan gak ada salahnya berbuka dengan takjil yang cukup mengenyangkan.

Salah satu takjil yang bisa kamu coba adalah arem-arem. Yups, penganan tradisional itu juga cukup praktis untuk dibawa ke mana-mana.

Arem-arem adalah lontong versi mini yang diberi bersantan dan tengahnya diisi daging berbumbu.

 Umumnya, daging yang dipakai adalah daging ayam, dan dilengkapi dengan sayuran seperti wortel atau sambal goreng kentang. Rasanya yang gurih benar-benar bakal memanjakan lidah, lho.

Baca Juga: EKSKLUSIF! 15 Kode Redeem FF Edisi Kamis, 14 April 2022 yang Baru Saja Dirilis, Klaim Hadiahnya!

Membuat arem-arem isi sambel goreng kentang  ati tidaklah sulit. Berikut ini resep arem-arem isi ayam yang bisa kamu coba di rumah. Happy cooking gengs!

Bahan Bumbu Arem-arem :

- Beras pulen 500 gram

- Santan 1200 milliliter

- Garam secukupnya

- Daun salam 2 lembar

- Serai 1 batang  di geprek agar wangi

- Daun pisang secukupnya untuk membungkus

Baca Juga: Rekrutmen Bersama BUMN 2022 Dibuka! Butuh SKCK? Begini Cara Buatnya Secara Online

Cara Mengolah Nasi Arem-arem :

- Cuci beras, lalu kukus. Sementara itu masak santan, garam, daun sama sampai mendidih.

- Masukkan beras panas ke dalam santan yang mendidih, aduk, lalu tutup pancinya dan biarkan santan terserap habis. Angkat.

- Lalu kukus nasi yang sudah diaron sampai matang.

Bahan Sambal Goreng Kentang Ati :

- Ati ayam atau ati sapi 250 gram, rebus lalu potong kotak kecil

- Filet ayam 100 gram, potong kotak kecil

- Kentang 3 buah, potong kotak kecil lalu goreng

- Serai 1 batang, memarkan

Baca Juga: Atletico Madrid vs Manchester City: Perkelahian Antar Pemain Warnai Tiket The CItizen ke Semifinal

- Daun salam 2 lembar

- Lengkuas 5 centimeter, memarkan

- Santan kental 200 milliliter

- Garam dan gula pasir secukupnya

Bumbu Halus Sambel Goreng :

- Bawang merah 8 butir

- Bawang putih 5 buah

- Cabai merah besar 4 buah ( kalau ingin lebih pedas bisa ditambahkan cabai rawit yang merah)

Baca Juga: Sempat Buron, Pria Paruh Baya Ditangkap Atas Tuduhan Meledakan Bom Asap di Subway Kota New York

- Kemiri sangrai 2 butir

Proses Memasak Sambal Goreng Ati Kentang :

- Tumis bumbu halus bersama dengan serai, daun salam serta lengkuas sampai tercium aroma wangi sedap.

- Masukkan ati, kentang dan potongan fillet ayam, aduk rata. - Tambahkan gula dan garam secukupnya, masak sampai mendidih.

- Tambahkan santan, masak sampai bumbu meresap dan agak kering. Jangan sering diaduk biar ati gak hancur, aduk sesekali saja.

- Angkat, dinginkan dan sambal goreng ati kentang siap dijadikan isian atau filling.

Baca Juga: Waspada! Hujan Guyur Jabar Sepanjang Hari: Prakiraan Cuaca Wilayah Jawa Barat Kamis, 14 April 2022

Penyelesaian :

  1. Ambil selermbar daun, timbang nasi kurang lebih 85 gram, letakkan di atas daun pisang, ratakan.
  2. Beri sambal goreng ati kentang secukupnya, lalu padatkan, dan gulung seperti membuat lontong, lalu sematkan lidi di ujung-ujungnya.
  3. Kukus kurang lebih selama 30-45 menit.
  4. Angkat dari kukusan, siap disajikan. Atau bisa juga di bakar sebentar biar mendapatkan aroma wangi seperti nasi bakar.

Arem-arem isi sambel goreng kentang dan ati siap untuk disajikan untuk takjil saat kamu sedang dalam perjalanan. Gak terlalu sulitkan untuk membuatnya? selain lebih hemat yang pasti rasanya sangat lezat. Selamat mencoba.***

Editor: Noval Anwari Faiz

Tags

Terkini

Terpopuler