Kaum Rebahan Berkumpul! Begini Doa Mengusir Rasa Mager

- 23 Juni 2021, 18:30 WIB
Ilustrasi bermalas-malasan.
Ilustrasi bermalas-malasan. /Pexels.com/Ksenia Chernaya
 
GALAJABAR - Istilah mager atau malas gerak memang kerap kali mengintai kaum milenial. Rasa malas memang bawaannya ingin rebahan di tempat tidur padahal hal itu akan merugikan diri sendiri.
 
Namun ketika hal itu terjadi pada diri anda, coba bacakan doa ini untuk mengusir rasa malas agar kembali giat bekerja.
 
Tanpa disadari bahwa  sering bermalas-malasan tanpa disadari hingga menunda waktu untuk menjalankan ibadah kepada Allah SWT.
 
 
Meski hal itu terbilang sepele, namun jika sering dilakukan maka bisa menjadi menunda banyak hal lainnya.
 
Oleh karena itu, rasa malas itu harus dilawan, karena jika dituruti akan berakibat buruk bagi diri sendiri untuk sampai pada titik kesuksesan.
 
Berikut doa mengusir rasa malas dilansir Galajabar dari berbagai sumber:
 
 
Anas bin Malik radhiyallahu’ anhu berkata bahwa Rasulullah shalallahu ‘alaihi wasallam biasa pembaca doa:⁣⁣⁣⁣
 
 
اللَّهُمَّإِنِّىأَعُوذُبِكَمِنَالْعَجْزِوَالْكَسَلِوَالْجُبْنِوَالْهَرَمِوَالْبُخْلِوَأَعُوذُبِكَمِنْعَذَابِالْقَبْرِوَمِنْفِتْنَةِالْمَحْيَاوَالْمَمَاتِ
 
Allahummainnia’udzubikaminal ‘ajzi, walkasali, waljubni, walharomi, walbukhl.Waa’udzubika min ‘adzabilqobriwa min fitnatilmahyaawalmamaat. ⁣⁣⁣⁣
 
Artinya: “Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari kelemahan, rasa malas, rasa takut, kejelekan di waktu tua, dan sifat kikir. Dan aku juga berlindung kepada-Mu  dari siksa kubur serta bencana kehidupan dan kematian).”(HR. Bukhari no. 6367 dan Muslim no. 2706).
 
 
Cobalah selalu membaca doa itu setiap kali kita mau mengerjakan atau setiap selesai melaksanakan salat lima waktu atau salat sunah lainnya, agar kita bisa menghilangkan rasa  malas dalam diri kita. (Penulis: Sartika Rizki Fadilah)***

Editor: Noval Anwari Faiz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x