Mengenal Apa Itu Sapiosexual? Jangan-Jangan Kamu Termasuk Salah Satunya

- 6 Oktober 2021, 18:06 WIB
Lover
Lover /pixabay.com/Hans/

GALAJABAR - Ketika mencari pasangan, ada banyak hal yang menjadi pertimbangan, apakah itu penampilannya, kebaikannya, memiliki sense of humor yang sama, atau bahkan hal lainnya.

Dan, dalam beberapa tahun ini, muncullah istilah sapiosexual. Beberapa orang pun menyebut dirinya sapiosexual. Lantas, apa itu sapiosexual?

Apa Itu Sapiosexual?

Beberapa orang mungkin baru mendengar istilah sapiosexual dan bertanya-tanya sebenarnya apa itu sapiosexual? Sapiosexual adalah istilah yang digunakan untuk menggambarkan ketertarikan seksual seseorang terhadap orang lain yang cerdas atau memiliki kecerdasan tertentu.

Baca Juga: Bom Seberat 35 Kg Milik Teroris Pengincar Presiden Jokowi Ditemukan di Gunung Ciremai, Begini Kronologinya

Menurut Kelsey Stiegman, editor di Seventeen menyebut sapiosexual adalah campuran antara orientasi seksual dan fetish. Seorang ‘sapiosexual’ akan merasa bergairah secara seksual dengan orang lain yang pintar. Biasanya mereka hanya berkencan dan menjalin hubungan dengan orang yang dianggap cerdas.

Tapi, seorang Sapiosexual mengklaim bahwa mereka benar-benar meletakkan isi kepala seseorang sebagai faktor utama ketertarikan.

Sapiosexual dicirikan dengan memiliki ketertarikan fisik maupun emosional pada orang cerdas. Jadi, orang yang punya orientasi ini menjadikan kecerdasan sebagai faktor utama dalam mencari calon pasangan.

Istilah Sapiosexual berasal dari kata sapiens yang berarti bijak dan gabungan dengan kata seksual.

Baca Juga: BUMN ‘Zombie’, Pakar: Betul, di Mana Pengeluaran Lebih Banyak Daripada Pemasukan!

Halaman:

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah