7 Kota Termahal Untuk Ditinggali di Indonesia, Nomer 2 dan 7 Buat Kaget, Jakarta Termasuk?

- 30 Oktober 2021, 15:48 WIB
Ilustrasi kota Jakarta
Ilustrasi kota Jakarta /Pexels

GALAJABAR – Ada beberapa kota di Indonesia yang merupakan kota paling mahal untuk ditinggali. Untuk mengetahui hal tersebut, Survei Biaya Hidup (SBH) bisa menjadi patokannya.

Survei yang biasa dilakukan lima tahun sekali oleh Badan Pusat Statistik (BPS) tersebut menentukan Indeks Harga Konsumen (IHK).
Semakin besar IHK, maka semakin mahal pula biaya hidup di suatu kota.

Nah, penasaran kota mana saja yang merupakan termahal di Indonesia? Dilansir melalui berbagai sumber, berikut adalah tujuh kota termahal di Tanah Air:

Baca Juga: LINK LIVE STREAMING Persib vs Persipura Sabtu 30 Oktober 2021, Kick Off Pukul 18.15 WIB

7. Banda Aceh
Siapa sangka Banda Aceh akan masuk ke dalam daftar ini. Banda Aceh merupakan kotamadya dan ibukota dari provinsi Aceh, provinsi paling Utara di pulau Pulau Sumatera. IHK di sini diketahui mencapai Rp 6.159.359 per bulan. Dengan IHK tersebut, Banda Aceh menjadi pusat kegiatan ekonomi, politik, sosial, dan budaya.

6. Manokwari
Manokwari adalah Ibukota Provinsi Papua Barat. Secara geografis, kota ini memiliki luas wilayah 125,46 km² dan memiliki penduduk kurang lebih 106.672 jiwa. Meski penduduknya terbilang sedikit, IHK di sini ternyata mencapai Rp 6.269.296 per bulan.

5. Batam
Berada di Kepulauan Riua, Batam merupakan salah satu kota termahal di Indonesia. Wilayah Kota Batam terdiri dari Pulau Batam, Pulau Rempang dan Pulau Galang dan pulau-pulau kecil lainnya di kawasan Selat Singapura dan Selat Malaka.
Adapun IHK nya senilai Rp 6.307.136 per bulan.

Baca Juga: Klub Raffi Ahmad Terseret Dugaan Kasus Pengaturan Skor, Presiden Klub: Tak Ada Hubungannya dengan RANS Cilegon

4. Depok
Dengan nilai IHK mencapai Rp 6.330.690 per bulan membuat Depok menempati posisi ke empat sebagai kota termahal di Indonesia. Kota yang terkenal dengan Universitas Indonesia (UI) ini memang terkenal akan kemahalan biaya hidupnya.

3. Jayapura
Dengan berbagai kekayaan alamnya, Jayapura malah menempati posisi ketiga dengan IHK mencapai Rp 6.939.057 per bulan.

2. Ternate
Ternate adalah sebuah kota yang berada di bawah kaki gunung api Gamalama pada sebuah Pulau Ternate di Provinsi Maluku Utara. Siapa yang menyangka kota ini merupakan yang termahal di Indonesia nomer dua dengan IHK mencapai Rp 6.427.357 per bulan.

Baca Juga: Nana Putus Asa Hingga Berencana Ceraikan Dewa, Spoiler Buku Harian Seorang Istri 30 Oktober 2021

1. Jakarta
Ternyata, ibu kota kita, Jakarta masih menempati posisi puncak sebagai kota termahal di Indonesia dengan IHK mencapai Rp 7.500.726 per bulan. ***

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x