Cara Membuat Kue Ulang Tahun Kukus Sederhana. Resep Takaran 4 Telur, Tanpa Mixer

- 13 Maret 2023, 14:08 WIB
resep kue uang tahun kukus berikut cara membuatnya dengan alat sederhana
resep kue uang tahun kukus berikut cara membuatnya dengan alat sederhana / Instagram @faraleyama

GALAJABAR

Berniat membuat kado ulang tahun untuk anak? Anda bisa mencoba resep serta cara membuat kue ulang tahun kukus yang pembuatannya cukup sederhana dengan takaran 4 telur dan tanpa mixer. Bahan yang digunakan tidak susah untuk didapat, pengolahannya sangat praktis.

Variasi kue ulang tahun kukus empuk dan lembut ini tentunya tidak memerlukan oven, cara membuatnya cukup menggunakan panci kukus yang ada di dapur. Maka hadiah istimewa hasil resep tangan sendiri dapat menjadi kado istimewa sang buah hati.

Untuk rasa yang enak dan tampilan yang menarik, disarankan mengolah dan membuatnya sesuai dengan petunjuk. Untuk kemasan tampilan tentunya bisa Anda lakukan akan semakin menarik.

Loyang yang digunakan untuk resep ini bisa berukuran besar maupun berbentuk cup kecil. Tentunya bisa disesuaikan dengan keinginan maupun kreasi yang Anda inginkan.

Cara Membuat Kue Ulang Tahun Kukus Sederhana tanpa Mixer takaran 4 telur

Baca Juga: 6 Gunung di Indonesia yang Terkenal Angker, Namun Memiliki Keindahan Alam yang Mempesona

Baca Juga: RAMADHAN 2023 Segera Tiba, Masih Punya Utang Puasa? Ini Niat Sahur dan Buka Qadha

Penggunaan 4 telur dalam resep ini agar hasilnya lembut dan padat, walau tanpa menggunakan mixer dalam pengolahannya.

Bahan Bahan:

  • 4 butir telur.
  • 200 gram gula pasir halus.
  • 1 sendok makan emulsifier.
  • Setengah sendok makan SP.
  • 110 gram tepung segitiga.
  • 2 sendok makan cokelat bubuk - 150 ml minyak goreng.
  • 1-2 sendok makan pasta cokelat.
  • 75 gram Dark Cooking Chocolate (DCC), serut, lelehkan, diamkan suhu ruang.

Cara Membuat

  1. Masukan kedalam adonan, telur dan gula, lalu kocok beberapa saat hingga terlihat terlah tercampur,
  2. masukkan emulsifier, kemudian lanjutkan kocok hingga kental dan mengembang.
  3. Beri tepung terigu jedalam adonan dengan menggunakan ayakan
  4. Kemudian cokelat bubuk dengan cara diayak juga, aduk menggunakan spatula hingga rata.
  5. Beri minyak goreng, pasta, cokelat leleh sesuai takaran bahan diatas, aduk dengan spatula sampai terlihat merata.
  6. Beri loyang, cup dengan kertas kue sebagai pelapis, agar tidak menempel.
  7. Tuangkan adonan ke dalam cup, aluminium foil maupun loyang sesuai kebutuhan Anda.
  8. Kukus selama 20 hingga 25 menit.

Kado istimewa untuk sang buah hati siap untuk disajikan, untuk hasil yang lebih menarik bisa ditambahan topping sesuai selera Anda.***

Editor: Nadya Kinasih

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x