Deddy Corbuzier Undang Sandiaga dalam Podcast: Gak Akan Korupsi kan Bro?

- 5 Februari 2021, 21:33 WIB
Sandiaga Salahuddin Uno sedang membaca sebuah buku untuk menghadapi sidang disertasinya.
Sandiaga Salahuddin Uno sedang membaca sebuah buku untuk menghadapi sidang disertasinya. /Twitter/@sandiuno/

GALAJABAR – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno menghadiri undangan sang mantan pesulap mentalist Deddy Corbuzier dalam podcastnnya di Jakarta pada Kamis, 4 Februari 2021.

Dalam perbincangan tersebut, Sandiaga langsung menanggapi soal beberapa mantan menteri yang sudah terjerat Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

“Allah udah ngasih begitu banyak rejeki. Kita harus ekstra hati-hati dalam mengemban amanah ini. Gue selalu berdoa agar kuat dalam menghadapi segala ujian dan cobaan,” ujar Sandiaga kepada Deddy dari pantauan kanal Youtube Deddy Corbuzier.

Baca Juga: Nomor Satu di Twitter, Serial Wanda Vision Episode 5 Memunculkan Tokoh Quicksilver hingg Film X-Men

Pria 51 tahun tersebut menyampaikan bahwa pihaknya sudah melakukan diskusi dengan KPK untuk memberikan arahan agar mengetahui rambu-rambu hukum yang berlaku.

Dirinya menceritakan saat menjabat sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta, pemprov memiliki komite khusus yang memberi pengontrolan terhadap pejabat pemerintah agar terhindar dari korupsi.

“Jadi, kemungkinan di Kemenparekraf, gue juga bikin yang sama (seperti DKI Jakarta), tentunya dengan hasil diskusi dengan temen-temen di penegak hukum,” ucap Sandiaga.

Baca Juga: Diduga Gelapkan Pajak, SM Entertaiment Diperintahkan untuk Membayar 20 Miliar Won

Para penegak hukum yang akan dirinya libatkan diantaranya, Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP), Polri dan pihak yang berkaitan dalam unsur-unsur pidana korupsi.

“Kemungkinan temen-temen kita di Kemenparekraf nggak menyadari, ternyata menjalankan sesuatu yang sebetulnya salah. Jadi gue dan jajaran harus terus perlu diingatkan,” tuturnya.

Halaman:

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah