Selusin Tuntutan Tak Digubris, BEM SI Kembali Gelar Aksi 7 Tahun Jokowi Mengkhianati Rakyat Lewat Medsos

- 27 Oktober 2021, 19:50 WIB
Aksi demonstrasi yang dilakukan BEM SI  terkait 7 tahun pemerintahan Jokowi di Jakarta.
Aksi demonstrasi yang dilakukan BEM SI terkait 7 tahun pemerintahan Jokowi di Jakarta. /Pikiran Rakyat/ Amir Faisol/

GALAJABAR - Aliansi Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) bakal kembali menggelar aksi '7 Tahun Jokowi Mengkhianati Rakyat' menyusul aksi yang digelar di Istana Negara sebelumnya.

BEM SI bakal digelar setelah selusian tuntutan kepada pemerintah Presiden Jokowi yang telah diajukan sebelumnya belum mendapatkan respons sesuai tuntutan.

Namun, aksi yang bakal digelar BEM SI kali ini bukan aksi langsung, melainkan aksi di media sosial.

Baca Juga: Boyong Nia Daniaty ke Partainya, Farhat Abbas: Secara Rumah Tangga Tidak Bersama Secara Politik Kami Bersatu

"SERUAN AKSI MEDIA GERILYA UDARA," tulis BEM SI dalam unggahan Instagram resminya @bem_si Rabu, 27 Oktober 2021.

BEM SI mengungkapkan bahwa aksi kali ini merupakan tindak lanjut dari aksi sebelumnya yang memberikan estimasi kepada pemerintah untuk merespons selusin tuntutannya dalam waktu 3x24 jam.

"Merujuk pada hasil aksi Geruduk Istana Oligarki 7 Tahun Jokowi Mengkhianati Rakyat, maka Dalam waktu 3x24 jam pasca aksi 21 oktober 2021," tulisnya.

Baca Juga: Kang DS Puas Atas Capaian Kinerja ASN Pemkab Bandung Selama Dirinya 6 Bulan Menjabat Bupati

"Aliansi BEM Seluruh Indonesia menuntut:
1. Kepala Staf Kepresidenan Bapak Moeldoko memberikan kajian BEM SI kepada bapak presiden jokowi dibuktikan dengan foto dokumentasi. 2. Adanya tanggapan bapak presiden jokowi terkait kajian yang telah diberikan. 3. Terealisasi nya selusin tuntutan rakyat dalam waktu dekat sebagai komitmen perbaikan dari bapak presiden jokowi," jelas akun tersebut.

Adapun aksi tersebut akan dilaksanakan pada Kamis, 28 Oktober 2021 dengan meramaikan tagar #JokowiPengkhianatRakyat dan #JokowiLastSeason mulai pukul 16.30 WIB.

"Untuk mengawal hal itu semua, maka akan diadakannya: SERUAN AKSI MEDIA GERILYA UDARA 7 TAHUN JOKOWI MENGKHIANATI RAKYAT Meramaikan media sosial khususnya twitter dan instagram dengan tagar : #JokowiPengkhianatRakyat #JokowiLastSeason," kata akun tersebut.

Baca Juga: Ungkap Acara Sepeda Santai Pimpinan KPK, Novel Baswedan: Etis Gak di Tengah Pandemi Mengadakan Acara Begini?

Sebelumnya, sebanyak dua belas tuntutan telah diberikan BEM SI berkaitan dengan peringatan tujuh tahun Jokowi memimpin Indonesia.

Di sisi lain, tuntutan tersebut juga telah direspons oleh KSP Moeldoko dan kini disebut sedang ditindaklanjuti oleh pemerintah.

"Sudah saya baca beberapa kali, nanti ada yang bisa ditindaklanjuti," kata Moeldoko Selasa, 26 Oktober 2021 kemarin.***

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x