PA 212 Pastikan Akan Gelar Reuni Akbar pada Awal Desember 2021: Dihadiri 7 Juta Orang

- 9 November 2021, 19:13 WIB
Foto massa umat Islam melakukan zikir dan doa bersama saat Aksi 212 di kawasan Bundaran Bank Indonesia, Jakarta, Jumat, 2 Desember 2016.
Foto massa umat Islam melakukan zikir dan doa bersama saat Aksi 212 di kawasan Bundaran Bank Indonesia, Jakarta, Jumat, 2 Desember 2016. /Sigid Kurniawan/Antara

GALAJABAR – Persaudaraan Alumni (PA) 212 dipastikan akan menggelar reuni akbar pada awal Desember 2021 di Monas, Jakarta.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Wakil Sekretaris Jenderal (Sekjen) PA 212, Novel Bamukmin pada Minggu, 7 November 2021.

“Insyaallah jadi untuk reuni akbar 212 dan untuk tempat seperti biasanya di Monas,” ujarnya kepada wartawan.

Baca Juga: Densus 88 Sibuk Urus Kotak Amal dan Kurma, Fadli Zon: Uruslah KKB di Papua!

Meski begitu, Novel belum bisa menjelaskan detail dari reuni besar tersebut.

“Namun semua masih berproses dan hari ini kami masih rapat untuk godok persiapannya,” terangnya.

Dalam keterangan berbeda pada Senin, 1 November 2021, Novel sempat membeberkan tuntutan utama dalam reuni tersebut.

Adapun salah satu tuntutan utama yang akan disuarakan adalah kebebasan bagi Habib Rizieq Shihab (HRS).

Baca Juga: Dampak Pandemi Covid-19: Perusahaan di Cimahi Tidak Membuka Lowongan Kerja

Halaman:

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x