Sudah Deal dengan Persib Bandung, Hamka Hamzah Malah Tak Jadi Bergabung

- 23 Maret 2022, 17:00 WIB
Mantan Bek Timnas Indonesia Hamka Hamzah/Tangkapan layar instagram @hamka23hamzah.
Mantan Bek Timnas Indonesia Hamka Hamzah/Tangkapan layar instagram @hamka23hamzah. /

GALAJABAR - Nama bek veteran Hamka Hamzah memang mempunyai hubungan yang kurang harmonis dengan pendukung Persib Bandung yakni Bobotoh.

Pasalnya Hamka Hamzah sering dianggap melakukan provokasi terhadap Bobotoh saat ia masih membela Arema FC di musim 2016.

Aksi provokatifnya itu pun tak dilupakan begitu saja oleh Bobotoh, sebab pendukung Persib Bandung tersebut selalu mencemooh Hamka Hamzah di manapun ia bermain.

Baca Juga: Cabuli Anak di Bawah Umur, Warga Lembang Ini Nyaris Babak Belur Dihajar Massa

Seperti misalnya saat Hamka Hamzah bermain untuk PSM Makassar di musim 2017, ia mendapat cemoohan dari Bobotoh saat timnya menghadapi Persib Bandung.

Namun dibalik aksi-aksinya yang kurang mendapat respect dari Bobotoh tersebut, siapa sangka seorang Hamka Hamzah justru hampir pernah menjadi bagian dari Persib Bandung.

Mantan bek Timnas Indonesia itu mengungkapkan bahwa di musim 2013 ia hampir menjadi bagian dari Persib Bandung dan bahkan sudah deal.

Baca Juga: Putin Siap Kunjungi Indonesia untuk Hadiri KTT G20, Dubes Harap Indonesia Tak Menyerah dari Tekanan AS

Hamka Hamzah mengatakan bahwa saat itu ia bersama beberapa rekan di Timnas sudah melakukan negosiasi dengan salah satu petinggi Persib Bandung yakni Umuh Muchtar.

Negosiasi tersebut diakui Hamka Hamzah terjadi saat ia melakukan Training Camp (TC) bersama Timnas Indonesia di Solo.

"Pak Haji tuh sudah nego, pak haji datang ke Solo sebelum kita berangkat ke Iran," kata Hamka Hamzah, dikutip Galajabar dari channel Youtube Yana Umar, Rabu 23 Maret 2022.

Baca Juga: Ikatan Cinta Hari Ini 23 Maret 2022: Karena Andin, Perusahaan Al Alami Kebangkrutan

Pemain yang identik dengan nomor punggung 23 itu pun mengungkapkan beberapa nama pemain Timnas yang turut melakukan negosiasi dengan Umuh Muchtar tersebut.

Di antaranya ada nama-nama seperti Firman Utina, Muhammad Ridwan dan Supardi Nasir, bahkan Hamka Hamzah mengungkap bahwa Umuh Muchtar juga melakukan negosiasi dengan pelatih Rahmad Darmawan.

"Yang saya ingat itu di Timnas Firman, Ridwan, Supardi, Coach RD, dipanggil Pak Haji ke kamar satu-satu, itu sudah deal," terangnya.

Baca Juga: Pemerintah Arab Saudi Buka Ibadah Haji Tahun Ini, DPR Harap Indonesia Dapat Kuota 221.000 Jemaah

Namun pada akhirnya Hamka Hamzah tidak jadi bergabung ke Persib Bandung walaupun saat itu ia sudah deal dengan Umuh Muchtar.

Lantas Hamka Hamzah pun mengungkapkan alasan dibalik ia yang gagal bergabung ke Persib Bandung tersebut.

Menurutnya, selama mendapat tawaran dari klub manapun ia selalu meminta DP terlebih dahulu, termasuk saat melakukan negosiasi dengan Persib Bandung.

Baca Juga: Unisba Buka Prodi S3 Ilmu Komunikasi dan S2 Akuntansi, Akan Dimulai pada PMB Tahun Ini

Sayangnya nominal DP yang dibawa Umuh Muchtar saat itu belum sesuai dengan keinginan Hamka Hamzah sehingga negosiasi pembayaran ditunda.

"Di mana-mana saya selalu minta DP, mungkin apa yang saya minta itu belum sesuai seperti yang dibawa ke Solo itu," ungkapnya.

Lebih jauh, Hamka Hamzah mengatakan dirinya terus-terusan mempertanyakan pada Umuh Muchtar terkait pembayaran DP tersebut.

Baca Juga: Jalan Cerita Ikatan Cinta Kian Aneh, Amanda Manopo Singgung Mental Bayi Askara dan Dirinya

Hamka Hamzah pun menyampaikan bahwa pembayaran DP tersebut akan dibayarkan saat ia pulang membela Timnas Indonesia dari Iran.

"Kata pak Haji oke nanti pulang dari Iran aja," lanjutnya.

Akan tetapi, pada saat Hamka Hamzah masih berada di Iran, tawaran lain pun menghampiri yang kali ini datang dari tim Mitra Kukar.

Ia pun pada akhirnya memutuskan bahwa tim yang duluan melakukan pembayaran setelah pulang dari Iran maka tim tersebut yang akan menjadi pelabuhan terbaru Hamka Hamzah.

Baca Juga: Kronologi Penangkapan Bos Robot Trading Fahrenheit, Hendry Susanto

"Tau-taunya di Iran dapat telpon dari Mitra Kukar. Ya sudah saya bilang duluan-duluan siapa aja setelah pulang dari Iran," pungkasnya.

Sebagai informasi, Hamka Hamzah pun di musim 2013 berakhir dengan memilih Mitra Kukar dibandingkan dengan Persib Bandung.***

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x