5 Makanan Terpedas di Dunia, Saking Dahsyatnya Bisa Sampai Pingsan! Salah Satunya dari Korea

17 Juni 2021, 14:45 WIB
Ilustrasi kimchi. /Unsplash.com/ Portugese Gravity

GALAJABAR - Makanan pedas terbukti bisa meningkatkan selera makan karena ada sensasi tertentu saat memakannya.

Orang Indonesia sendiri sangat akrab dengan makanan pedas. Bahkan, terdapat banyak jenis sambal dari berbagai daerah di Tanah Air.

Namun apakah kamu tahu, ada lho makanan yang disebut sebagai makanan terpedas. Dilansir melalui kanal Youtube Fakta Populer, berikut adalah lima makanan terpedas di dunia!

Baca Juga: Usai Wuhan 'Diobok-obok' Terkait Muasal Corona, Ilmuwan Cina Sebut Penyelidikan Kini Harus Beralih ke AS

1. Kimchi Jjigae (Korea)
Para pecinta Drama Korea, pasti tidak asing dengan makanan khas satu ini. Kimchi memang terkenal akan kepedasannya, karena resep dasar makanan ini menggunakan bumbu cabai.

Sup pedas ini direbus di dalam panci bersama Kimchi dan air cabai dari Kimchi itu sendiri. Kuah pedas itu akan meresap ke Kimchi, sayuran, tahu, dan daging yang menjadi isiannya.


2. Nuea Phat Phrik (Thailand)
Nuea Phat Phrik adalah steak ala Thailand. Bahan utama makanan ini adalah daging sapi yang digoreng dengan cabai serta rempah lainnya.

Baca Juga: Gara-gara Geser Botol Coca-Cola, Pelawak Ini Parodikan Aksi Cristiano Ronaldo, Ujungnya Bikin Ngakak!

Untuk tingkat kepedasan, makanan satu ini tidak perlu diragukan lagi, karena topping Nuea Phat Phrik saja menggunakan cabai sejenis cabai rawit.

Cabai jenis ini kepedasannya mencapai 100 – 225 ribu skala Scoville (satuan pedas).


3. Papa A La Huancaina (Peru)
Papa A La Huancaina adalah olahan salad khas Peru yang terdiri dari telur rebus, selada, kentang, dan zaitun hitam, lalu disajikan dengan saus krim pedas nan gurih bernama saus Huancaina.

Baca Juga: Nelayan Aceh Utara Selamatkan Warga Rohingya dan Dihukum 5 Tahun Penjara, Fadli Zon: Harusnya Diberi Pengharga

Berbeda dengan makanan pedas lainnya yang biasa berwarna merah, makanan satu ini justru berwarna kuning. Namun jangan salah, makanan ini sangatlah pedas karena ada campuran cabai Amarillo (30 – 50 ribu skala Scoville) dan Habanero (100 – 350 ribu skala Scoville).



4. Phaal Curry (India)
Jenis kari ini dianggap sebagai turunan dari Vindaloo, namun dengan rasa pedas yang lebih dahsyat. Phaal Curry dianggap sebagai kari paling pedas di dunia.

Bagaimana tidak, makanan ini dibuat dengan delapan jenis cabai terpedas, termasuk Bhut Naga Jolokia yang disebut-sebut sebagai cabai terpedas di dunia. Selain itu, saking dahsyatnya makanan ini, orang bisa pingsan jika tidak kuat lho!

Baca Juga: Diragukan Jaksa, Habib Rizieq Shihab Akui Dirinya Tak Pantas Disebut Imam Besar

5. Caribbean Jerk Chicken (Jamaika)
Siapa sangka negeri reggae, Jamaika memiliki makanan terpedas dunia bernama Jerk Chicken. Rasa pedasnya yang dahsyat dijamin akan membuat lidah kita terbakar. Jerk Chicken sendiri adalah ayam bakar yang dimasak bersama rempah-rempah dan dibuat dari belasan bumbu masak seperti cengkeh, kayu manis, dan pala.


Serta tak lupa barisan cabai, dari jenis cabai terpedas di dunia, salah satunya scotch bonnet pepper (80 – 400 ribu skala Scoville).

Bahkan, cabai tersebut disebut bisa membuat orang bingung saking pedasnya. (Penulis: Muhammad Ibrahim)***

Editor: Noval Anwari Faiz

Tags

Terkini

Terpopuler