Libur Imlek di Rumah Aja? Berikut Rekomendasi Aktivitas Rayakan Imlek di Rumah, Memasak hingga Dekorasi Rumah

- 11 Februari 2021, 16:26 WIB
Ilustrasi olahraga di rumah saja/
Ilustrasi olahraga di rumah saja/ /Pixabay/ Laura Artal

GALAJABAR - Imlek tahun 2021 ini memang jatuh pada libur panjang akhir pekan (long weekend). Di saat bersamaan, kita dianjurkan untuk senantiasa berada di rumah karena pandemi Covid-19.

Saat ini masyarakat tidak bisa bepergian atau sekadar menghabiskan momentum perayaan Imlek di luar rumah atau liburan. Ditambah lagi dengan adanya Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).

Melihat beberapa pengalaman yang telah terjadi belakangan ini, aktivitas liburan kerap memicu meningkatnya kasus penularan. Oleh karena itu, kegiatan seperti libur akhir pekan pada perayaan Imlek tahun ini perlu dihindari.

Baca Juga: BLT UMKM Rp2,4 juta Segera Cair, Siapkan NIK untuk Mengeceknya

Long Weekend di rumah saja tentu membosankan, namun ada beberapa cara dan aktivitas yang dapat dilakukan bersama keluarga untuk menghabiskannya dengan tetap menyenangkan.

Berikut rekomendasi aktivitas long weekend di rumah aja yang dapat dilakukan.

1. Memasak
Memasak dapat menjadi pilihan menyenangkan untuk dilakukan bersama keluarga, apalagi bersama anak-anak. Selain menyenangkan, aktivitas ini juga dapat menjadi ajang melatih keterampilan.

Baca Juga: Sisi Lain Pemeran Aldebaran, Ternyata Arya Saloka Berjiwa Nasionalis Tinggi dan Cinta Budaya Indonesia

Selama pandemi ini, bermunculan resep-resep dan makanan viral di media sosial, di media sosial TikTok misalnya. Akan menjadi menyenangkan apabila selama menghabiskan waktu dilakukan dengan memasak menu-menu viral di sosial media atau melihat video-video memasak di YouTube.

Sehabis memasak, menyantap makanan bersama keluarga tentu menjadi kesan yang tidak terlupakan.

2. Menonton Film dan Serial
Kedatangan pandemi ini juga membuat perubahan dengan kebiasaan kita menonton, kita tidak dapat menonton ke bioskop kesayangan, namun kabar baiknya kini bermunculan layanan streaming on demand yang memberikan layanan menonton yang tidak kalah baik.

Baca Juga: Trailer Ikatan Cinta 11 Februari 2021: Angga dan Michele Temukan Petunjuk Misteri Pembunuhan Roy

Intip dari sekarang list film-film terbaik yang cocok untuk dinikmati pada saat menghabiskan long weekend Imlek tahun ini.

3. Mendekorasi Rumah
Mendekorasi rumah dapat jadi pilihan di saat pandemi seperti sekarang, apalagi sebelumnya tidak ada cukup waktu untuk mengerjakan pekerjaan yang satu ini.

Kesempatan baik untuk mendekorasi rumah bersama keluarga saat long weekend di rumah. Mencari ide-ide dekorasi dari media sosial dapat dijadikan inspirasi menarik.

Baca Juga: Cegah Penyebaran Virus Corona, Karang Taruna Desa Majalaya Bagikan Masker dan Adakan Penyemprotan Disinfektan

selain itu, e-commerce juga menyediakan berbagai bahan dan peralatan dekorasi yang menarik dan murah.

4. Olahraga
Jika sebelumnya pekerjaan yang satu ini sering diabaikan karena sibuk bekerja misalnya, kesempatan baik untuk mengerjakannya saat libur Imlek tahun ini.

Olahraga yang bisa dilakukan misalnya olahraga yang bisa dilakukan dirumah atau di jalan sekitar rumah.

5. Menyalurkan Hobi
Long weekend dapat jadi kesempatan untuk menyalurkan hobi yang tidak sempat dilakukan selama ini.

Baca Juga: DPR Hentikan Pembahasan Revisi UU Pemilu, Ketua Komisi II: Kita Fokus ke Covid-19

Halaman:

Editor: Noval Anwari Faiz

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x