Harga Cabai Rawit Terus Melambung, di Medan Tembus Rp80 Ribu

- 29 Januari 2021, 23:42 WIB
ILUSTRASI/Penjual menyortir cabai rawit merah di Pasar Agung, Depok, Jawa Barat.
ILUSTRASI/Penjual menyortir cabai rawit merah di Pasar Agung, Depok, Jawa Barat. /Asprillia Dwi Adha/ANTARA FOTO

GALAJABAR - Harga cabai rawit selama musim hujan ini terus mengalami kenaikan. Seperti di sejumlah pasar tradisional Kota Medan, Sumatera Utara sudah menyentuh Rp Rp80 ribu per kilogram.

"Kalau sebelumnya kita jual Rp40 ribu per kilogram, sekarang udah naik 100 persen jadi Rp80 ribu per kilogram," kata salah seorang pedagang di Pasar Tradisional Petisah Medan,  Nur , Jumat 29 Januari 2021.

Diungkapkannya,  kenaikan tersebut sudah berlangsung selama tiga hari terakhir. Kenaikan diakibatkan gangguan pengiriman yang berdampak pada minimnya pasokan cabai.

Baca Juga: Bareskrim Polri Gagalkan Penyelundupan 8,2 kilogram Sabu dan 21 Ribu Pil Ekstasi

"Karena musim hujan ini, terganggu pengiriman," katanya.

Ia mengaku tingginya harga cabai rawit tersebut berdampak terhadap omzet. Ia biasanya mampu menjual 60 kilogram per hari, kini hanya sekitar 40 kilogram per hari.

"Omzet pun turun drastis. Enggak banyak yang mau beli karena harganya mahal," katanya dikutip galajabar dari Antara.

Baca Juga: Masa Depan Ramos di Real Madrid Tidak Jelas, Negoisasi Perpanjangan Kontrak Menemui Jalan Buntu

Sementara itu di Pasar Tradisional Pringgan Medan, komoditas cabai merah dijual dengan harga Rp75 ribu hingga Rp79 ribu per kilogram.

"Kalau cabainya masih bagus, kita jualnya sampai Rp79 ribu per kilogram," kata seorang pedagang Rosma.

Sementara itu untuk jenis cabai merah mengalami penurunan harga dari Rp40 ribu per kilogram menjadi Rp30 ribu per kilogram.***

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah