Keren! Hanya DKI Jakarta yang Punya Indeks Pembangunan Manusia Sangat Tinggi

- 21 April 2021, 13:43 WIB
Anies Baswedan beserta jajaran Pemprov DKI Jakarta tinjau lokasi dan korban kebakaran Taman Sari, Jakarta Barat pada Senin, 19 April 2021.
Anies Baswedan beserta jajaran Pemprov DKI Jakarta tinjau lokasi dan korban kebakaran Taman Sari, Jakarta Barat pada Senin, 19 April 2021. /Instagram/@aniesbaswedan.

GALAJABAR – Rektor Universitas Ibnu Chaldun (UIC), Musni Umar mengaku bangga dengan kinerja Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria perihal pembangunan manusia.

Tentunya, prestasi mereka tidak lepas dari dari peran Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta yang membangun sumber daya manusia (SDM) di DKI Jakarta sehingga indeks pembangunan manusia menembus angka di atas 80.

Menurut Musni Umar, hasil tersebut dapat dicapai karena adanya kolaborasi antara gubernur, wakil gubernur, pemprov, dan seluruh masyarakat DKI Jakarta.

Baca Juga: Jadwal Reshuffle Kabinet Hari Ini Batal, Begini Kata Pratikno dan Pramono Anung Ungkap Alasannya

Oleh karena itu, Musni Umar menyebut bahwa prestasi tersebut layak untuk diapresiasi dan disyukuri oleh semua pihak yang terlibat di dalamnya.

“Prestasi Gub. Anies, Wagub Ariza dan Pemprov DKI dlm membangun SDM di Jakarta, sehingga indeks IPM diatas nilai 80 merupakan hasil kolaborasi dgn seluruh warga DKI yg patut diapresiasi dan disyukuri,” tulis Musni Umar yag dikutip Galajabar dari akun Twitter pribadinya, @musniumar, Rabu 21 April 2021

Sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mengungkapkan bahwa pada tahun ini yakni tahun 2021, Provinsi DKI Jakarta berhasil mendapatkan indeks pembangunan manusia sebesar 80,77.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 21 April 2021: Usai Penuhi Hasrat Ricky, Elsa Dijemput Mama Sarah Namun Terekam CCTV

Jika dibandingkan dengan tahun lalu, maka hasil tersebut mengalami kenaikan sebesar 0,01.

Selain itu, Anies Baswedan menyebut, DKI Jakarta merupakan satu-satunya provinsi di Indonesia yang memperoleh indeks pembangunan manusia di atas 80.

Menurutnya, hal tersebut dipengaruhi oleh beberapa faktor yakni di antaranya sebagai berikut:

1. Kenaikan umur harapan hidup penduduk DKI Jakarta

Pada tahun 2021, umur harapan hidup DKI Jakarta menembus angka 72,91 tahun.

Jika dibandingkan dengan tahun 2019, maka hasil tersebut mengalami kenaikan sebesar 0,12 tahun.

Baca Juga: Intip 10 Klub Sepak Bola Terbaik Dunia, Ada Persib Bandung dari Indonesia

2. Kenaikan harapan lama sekolah dan rata-rata lama sekolah

Pada tahun 2021, harapan lama sekolah di DKI Jakarta menembus angka 12,98 tahun.

Jika dibandingkan dengan tahun 2019, maka hasil tersebut mengalami kenaikan sebesar 0,01 tahun.

Baca Juga: Buku Harian Seorang Istri 21 April 2021: Usai Dinner Romantis, Nana dan Dewa Dikejar Anak Buah Kevin

Sementara itu, pada tahun 2021, rata-rata lama sekolah di DKI Jakarta menembus angka 11,13 tahun.

Jika dibandingkan dengan tahun 2019, maka hasil tersebut mengalami kenaikan sebesar 0,07 tahun.***

Editor: Digdo Moedji


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x