KEREN! DKI Jakarta Terpilih Jadi Kota Sastra Dunia Versi UNESCO, Geisz Chalifah: Ada yang Mau Akui?

- 8 Februari 2022, 19:30 WIB
Geisz Chalifah
Geisz Chalifah /Tangkap layar YouTube Novel Baswedan



GALAJABAR - Berbicara mengenai DKI Jakarta memang tak ada habisnya.

DKI Jakarta dikenal sebagai kota yang memiliki daya tarik tersendiri.

Baru-baru ini kota yang dipimpin oleh Anies Baswedan tersebut kembali mencuri perhatian publik.

United Nations Educational, Scientific and Cultural Organization (UNESCO) beberapa waktu lalu menetapkan Jakarta sebagai Kota Sastra Dunia.

Sebagai Kota Sastra Dunia, Jakarta merupakan salah satu dari 49 kota lain di dunia yang tergabung dalam UNESCO Creative City Network tahun 2021.

Baca Juga: Luhut Larang Warga Berusia 60 Tahun ke Atas ke Luar Rumah, Begini Kata Imam Besar New York

Hal itu pun ditanggapi aktivis sosial, Geisz Chalifah melalui akun Twitter miliknya @GeiszChalifah.

Menariknya, dalam unggahannya aktivis tersebut tampak mempersilakan  pihak-pihak yang hendak mengklaim bahwa prestasi tersebut merupakan hasil kinerja Gubernur DKI sebelum Anies Baswedan.

“Ada yang mau mengakui hasil Gubernur sebelumnya? Silahkan saja,” ucapnya dilansir Galajabar dari akun Twitter @GeiszChalifah pada Senin 7 Februari 2022.

Lebih jauh, dirinya mengungkapkan jika memang ada pihak yang akan mengklaim, maka kini Pemprov DKI Jakarta memberikan pelayanan psikologi gratis puskesmas.

Baca Juga: HNW Nilai UU IKN Terburu-buru hingga Bahas Janji Lama Jokowi di Tahun 2019: Nanti Inkonstitusional

“Pemprov DKI memberikan layanan Psikologi gratis di berbagai puskesmas,” ungkapnya.

Beberapa waktu lalu, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mengungkapan rasa bangganya atas prestasi yang diraih DKI Jakarta.

Terkait hal itu, Gubernur DKI Jakarta itu menyoroti pentingnya pembangunan infrastruktur pada sebuah kota.

Tidak hanya itu, Anies Baswedan juga turut menyinggung perihal  sumber daya manusia (SDM) secara berkelanjutan.***

Editor: Noval Anwari Faiz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x