Rocky Gerung Soroti OTT Nurdin Abdullah: Sebetulnya Korupsi Itu Diniatkan dari Awal

- 3 Maret 2021, 07:18 WIB
Pengamat politik Rocky Gerung
Pengamat politik Rocky Gerung /Tangkapan layar kanal Youtube VJP/Youtube VJP


GALAJABAR - Pengamat politik Rocky Gerung kembali menanggapi perihal Operasi Tangkap Tangan (OTT) yang dilakukan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Seperti yang diketahui KPK, baru-baru ini menyeret Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel), Nurdin Abdullah pada Sabtu, 27 Februari 2021 lalu.

Dilansir Galajabar dari saluran YouTube Rocky Gerung Official yang tayang pada Minggu, 28 Februari 2021 lalu, Rocky Gerung menyoroti latar belakang partai politik dari Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah yang dinilai masih menjadi pertanyaan publik.

Dalam perbincangan Rocky Gerung dengan Jurnalis Hersubeno Arief menuturkan ada beberapa tokoh yang mengakui Nurdin Abdullah merupakan kader Partai berlambang kepala banteng, PDIP.

Baca Juga: Ejek Ma'ruf Amin Tak Tahu Menahu Soal Perpres Miras, Mardani Ali Sera: Harusnya Seiring Sejalan, Duh Miris!

Menanggapi hal itu, Rocky Gerung dan Hersubeno Arief balik mempertanyakan PDI-P yang kadernya kesekian kali melakukan tindakan korupsi.

Selain itu, keduanya juga mempertanyakan apakah Partai PDI-P merupakan partai sarang koruptor.

“Mungkin Profesor (Nurdin Abdullah) ini tidak bersarang d isitu hanya menyasar ke sarang itu,” ucap Rocky Gerung dilansir Galamedia dari saluran YouTube Rocky Gerung Official yang tayang pada 28 Februari 2021.

Ia menilai Nurdin Abdullah terlalu berambisi untuk memenangkan saat mencalonkan dirinya menjadi Gubernur Sulsel.

Baca Juga: Jokowi Batalkan Perpres Miras, Ferdinand hingga MUI Tagih Anies Lepas Saham Miras Milik DKI Jakarta

Halaman:

Editor: Digdo Moedji


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x