Tips Mengisi Libur Panjang yang Menyenangkan Tanpa Harus Keluar Rumah

- 29 Oktober 2020, 17:26 WIB
Ilustrasi wisatawan. Jelang libur panjang dan cuti bersama dalam waktu dekat, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menekankan seluruh pihak untuk memperhatikan potensi lonjakan kenaikan kasus Covid-19.
Ilustrasi wisatawan. Jelang libur panjang dan cuti bersama dalam waktu dekat, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menekankan seluruh pihak untuk memperhatikan potensi lonjakan kenaikan kasus Covid-19. /PIXABAY/Hans Braxmeier/

Seperti dilansir galajabar dari Antara, Anda juga bisa membuat pengaturan yang ideal seperti memilih kursi yang membuat Anda paling merasa nyaman, lalu pastikan Anda mendapatkan semua cahaya yang Anda butuhkan.

Baca Juga: Seorang Warga Lembang Meninggal Setelah Terpapar Covid-19

Kemudian lengkapi sekeliling Anda dengan alat yang diperlukan seperti kacamata untuk membaca jika Anda ingin membaca, segelas minuman kesukaan, buku catatan dan pena untuk menuliskan frasa yang Anda suka.

Selain itu, menyulap kamar mandi sebagai area spa juga bisa menjadi alternatif. Pilih aroma minyak esensial kesukaan Anda misalnya lavender, rose, chamomile, pepermint lalu taruh di kamar mandi dan berendam lah dengan air hangat.

Kalaupun Anda memutuskan mengunjungi suatu tempat untuk "staycation" misalnya berkemah di suatu wilayah pinggiran yang tak ramai bersama keluarga, jangan lupa terapkan protokol kesehatan yakni memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan (membawa hand sanitizer untuk berjaga-jaga jika tak menemukan air).

 

Baca Juga: RESMI, BLT BPJS Ketenagakerjaan Termin II Disalurkan Pekan Depan
Bawa perbekalan

Untuk masker, sebaiknya siapkan lebih dari satu dan bawalah wadah khusus. Dokter Alfi Auliya Rachman dari RS FMC Bogor merekomendasikan Anda membawa dua kantong khusus dalam tas Anda.

"Ada dua kotak (wadah) penyimpanan khusus. Kotak yang satu untuk masker yang sudah dipakai, kotak lainnya untuk yang belum dipakai," tutur dia.

Anda bisa melapisi masker dengan tisu atau kain bersih sebelum dimasukkan ke dalam wadah. Kemudian, ketika Anda ingin melepas atau menaruh masker, jangan lupa cuci tangan.

Halaman:

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x